Site icon SumutPos

Percepatan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di Tebingtinggi, Dua Pekan, Target Capai 17.000 Dosis

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochammad Kunto Wibisono bersama Kadis Kesehatan dr Henny Sri Hartati dan Kadis Pendidikan Idham Khalid mantargetkan vaksinasi anak usia 6-11 tahun selama dua pekan mencapai 17.000 dosis. Hal itu terungkap dalam rapat kordinasi di Sri Mersing Lapangan Merdeka, Jalan Sutomo Kota Tebingtinggi, Rabu (5/1).

RAKOR: Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochammad Kunto bersama Kadis Pendidikan Idham Khalid dalam percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun.SOPIAN/SUMUT POS.

Dalam hasil rapat tersebut, AKBP Mochammad Kunto Wibisono mengatakan sesuai dengan penyampaian dari Bapak Kapolda Sumut Ke Bapak Kapolri dalam giat zoom metting tersebut untuk percepatan vaksinasi merdeka anak di tuntaskan dalam waktu 2 minggu kedepan.

“Kegiatan vaksinasi merdeka anak mulai usia 6-11 tahun akan dilaksanakan di setiap sekolah masing masing,” jelasnya.

Dijelaskan, di Kota Tebingtinggi terdapat 5 Kecamanan dan setiap masing masing kecamatan dalam pelaksanaan vaksin sebanyak 4 sekolah perhari dengan target sebanyak 2.300 dosis.

Menurutnya, kegiatan percepatan vaksinasi merdeka anak di Kota Tebingtinggi selama 2 minggu ke depan harus mencapai 17.000 dosis. “Kegiatan vaksinasi anak merdeka yang menjadi tim vaksinator dari Dinas Kesehatan Kota Tebingtinggi,” papar AKBP M Kunto.

Sementara itu, Kadis Pendidikan Kota Tebingtinggi, Idham Khalid mengatakan, Dinas Pendidikan Kota Tebingtinggi akan membentuk tim dan bekarjasama dengan Dinas Kesehatan dan Polsek jajaran untuk melakukan pengawasan terhadap giat vaksinasi merdeka anak. “Dalam percepatan vaksinasi kepada anak usia 6-11 tahun, kita akan menggandeng semua lintas sektoral,”pungkasnya. (ian/han)

Exit mobile version