Site icon SumutPos

Demokrat Medan Beri Dukungan Moral

Ketua DPC Demokrat Medan Burhanuddin Sitepu bersama puluhan pengurus DPC Partai Demokrat Kota Medan dan DPAC se-Kota Medan meyanpaikan dukungan morak kepada JR Saragih, Selasa (13/2).

SUMUTPOS.CO – DIGAGALKANNYA pasangan JR Saragih dan Ance Selain (JR-Ance) oleh KPUD Sumut dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu), memantik reaksi dari kader Partai Demokrat, khususnya Kota Medan. Puluhan pengurus DPC Partai Demokrat Kota Medan dan DPAC se-Kota Medan secara spontan mendatangi kantor DPD Partai Demokrat Sumut, di Jalan Abdullah Lubis untuk menyampaikan rasa empati dan dukungan moral mereka kepada JR Saragih yang merupakan Ketua DPD Partai Demokrat Sumut.

Usai menggelar rapat, mereka melakukan longmarch dari kantor DPC Demokrat Medan di Jalan DI Panjaitan yang dipimpin Ketua DPC Demokrat Medan Burhanuddin Sitepu. Sesampai di Kantor Demokrat Sumut, mereka diterima Ketua Bidang Badan Pembinaan Organisasi,Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPD Partai Demokrat Sumut, Ronald Naibaho dan lainnya. Burhanuddin yang didampingi Sekretaris DPC Demokrat Medan Tengku Aswad, mengaku kecewa dengan keputusan KPUD Sumut yang menyatakan JR-Ance tak memenuhi syarat (TMS).

Menurut Burhanuddin, seluruh kader Partai Demokrat se-Kota Medan tetap solid mendukung JR Saragih menjadi gubernur dan siap berjuang termasuk mendukung langkah hukum yang akan diambil Partai Demokrat. Disebutkannya juga, apa yang dialami JR Saragih saat ini bukanlah persoalan JR Saragih sendiri, melainkan persoalan seluruh kader Demokrat Sumatera Utara termasuk Kota Medan.

Bahkan kata Burhanuddin, dirinya sangat merasakan seperti apa kekecewaan para kader di tingkat bawah atau ‘penzaliman’ yang dilakukan KPUD Sumut kepada pasangan JR-Ance. Apalagi, mereka saat ini sudah banyak berkorban, baik moril maupun materil demi mensosialisasikan pasangan ini kepada masyarakat. “Sudah pasti kita suhuzon dengan peristiwa ini dan pasti ada yang diuntungkan dalam peristiwa ini. Namun, kami juga berkeyaninan, di atas manusia ada Tuhan. Apapun komando dari Pak JR Saragih kami siap melaksanakannya,” ungkap Burhanuddin yang disambut yel-yel dari kader Demokrat Kota Medan yang hadir.

Menyikapi solidasitas yang ditunjukkan pengurus DPC Partai Demokrat Kota Medan dan DPAC se-Kota Medan, Ketua BPOKK Demokrat Sumut Ronald Naibaho mengaku salut dan bangga. Menurutnya, sikap seperti ini patut ditiru DPC-DPC lain se-Sumut karena membuktikan kalau kader Partai Demokrat solid. “Ini wujud solidaritas DPC Demokrat Kota Medan. Saya salut dan bangga. Ini patut untuk ditiru DPC-DPC lain atas apa yang dialami ketua DPD kita Pak JR Saragih,” kata Ronald.

Dijelaskan Ronald, langkah yang akan diambil menyikapi keputusan KPUD Sumut yang mengugurkan JR-Ance dari pencalonan adalah dengan menempuh langkah hukum. “Langkah hokum yang diambil yakni dengan mengugat ke Bawaslu dan prosesnya tidak lama, hanya memakan waktu sekitar 2 minggu,” katanya.

Ronald juga mengungkapkan, DPD Demokrat Sumut juga sudah menyiapkan kuasa hukum dalam proses gugatan ini. “Kita sudah menunjuk lawyer, yakni Dr Hinca IP Panjaitan. Besok (hari ini), gugatan kita daftarkan ke Bawaslu,” terangnya.

Dia juga mengamini, persoalan ini bukan hanya persoalan yang dihadapi JR Saragih sendiri melainkan juga seluruh kader Demokrat, PKB, dan PKPI selaku partai pengusung pasangan JR-Ance. “Kita tetap berkeyakinan, JR-Ance tetap bias ikut pencalonan di Pilgubsu,” katanya. (adz)

 

Exit mobile version