Site icon SumutPos

Polsek Airjoman Cek Mobilisasi Vaksin Covid-19

ASAHAN, SUMUTPOS.CO – Polsek Airjoman mengecek mobilisasi masyarakat untuk vaksinasi di Kabupaten Asahan, Senin (27/12). Pengecekan ini untuk mendukung gerakan pencapaian 70 persen vaksinasi Covid-19.

VAKSINASI: Polsek Airjoman mengecek mobilisasi masyarakat untuk vaksinasi di Kabupaten Asahan, Senin (27/12).

Kegiatan ini dipimpin Kapolsek Air Joman AKP ST Hutagalung didampingi Wakapolsek Iptu M Pakpahan bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Mahmuddin dan Aipda M Kodri serta Babinsa Koramil 07/AJ di Aula Kantor Camat Air Joman Kecamatan Airjoman Kabupaten Asahan.

“Kegiatan ini kita lakukan terhadap masyarakat yang belum divaksin, sehingga dapat langsung diberikan vaksin oleh tim tenaga kesehatan dari UPTD Puskesmas Airjoman,” ujar Kapolsek Polsek AKP ST Hutagalung.

Kegiatan ini, kata Kapolsek Polsek AKP ST Hutagalung,

terdapat 3 jenis vaksin terdiri dari Sinovac dosis 1 dan 2, Astrazaneca dosis 1 dan 2, Prizer dosis 1 dan 2.

Dia berharap dengan terlaksananya kegiatan dalam percepatan pencapaian 70 persen vaksinasi dapat secepatnya memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, khususnya di wilayah Kabupaten Asahan.

Di tempat berbeda, Ketua Satgas Covid-19 Asahan, Surya BSc melalui Juru Bicara Satgas Covid-19, Rahmad Hidayat Siregar kepada awak media mengatakan tak bosan-bosannya terus menyampaikan imbauan kepada masyarakat asahan agar tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes).

“Mari kita jaga dan tetap mempertahankan prokes dengan tetap memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” pungkasnya. (dat/azw)

Exit mobile version