Site icon SumutPos

Jupe Putuskan Gaston

Baru saja melakukan beragam cara untuk mendapat restu orangtua, Julia Perez harus menerima kenyataan pahit berpisah dari kekasihnya, Gaston Castano.

Pelantun Jupe Paling Suka 69 itu menangis lantaran gagal menikah dengan bintang sepak bola Gaston Castano. Bukan karena tidak mendapat restu orangtua, namun karena perbedaan prinsip.

“Ini bukan masalah direstui, tapi ini masalah prinsip. Seorang perempuan ketika prinsip itu dilanggar aku harus melakukan sesuatu,” kata Jupe ketika ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (8/3).

Jupe merasa keputusan tersebut terlalu cepat diambilnya. Sebab baru satu hari yang lalu Jupe mengakhiri hubungan percintaannya dengan Gaston. “Satu hari yang lalu aku yang putuskan untuk membatalkan pernikahan ini, karena ada satu hal. Aku baru mengerti dalam hidup ini selamanya enggak indah. Mudah-mudahan semua berjalan baik,” tandasnya.

Kegagalan pernikahannya membuat Jupe sedih dan merasa terpukul, sebab Jupe terpaksa untuk menggagalkan pernikahan yang telah diimpikannya.
“Aku benar-benar lagi down, aku minta doanya saja sama teman-teman semuanya, doain aku kuat. Aku enggak minta hidup ini lancar buatku, aku cuma minta sama Allah mudah-mudahan aku bisa jalani semua ini,” tutupnya.

Sebelumnya, Jupe berencana menikah dengan Gaston dalam waktu dekat. Bahkan, Jupe diberi waktu oleh orangtua Gaston untuk mengurus pernikahannya dalam waktu dua bulan.

Meski sudah tak sabar naik pelaminan, namun Jupe harus terima jika rencana pernikahannya itu diundur. Sebab hingga saat ini sang bunda belum merestui hubungannya dengan Gaston. Dan kini, dia harus menelan pil pahit rencana pernikahannya gagal di tengah jalan.

Sebelumnya untuk mendapat restu calon mertua (camer), Sri Wulansih, Gaston Castano memelajari agama yang diyakini calon istrinya itu. Dia pun berguru kepada Habib Abdurrahman Assegaf.

“Dia mau belajar agama Islam, ya welcome. Kita ajari, kasih tahu Islam itu Tuhannya tunggal, Allah doang enggak ditambahi. Saya terangi bahwa kalau kita bilang mau nyembah Tuhan, sembah yang ciptain alam semesta,” kata Habib Abdurrahman Assegaf.

Kendati begitu, Habib yang terkenal dekat di kalangan artis itu mengimbau agar tidak memaksakan keyakinan kepada orang lain. “Hal yang baik itu adalah dorongan Allah SWT. Karena hidayah itu yang ngasih cuma Allah. Kita enggak bisa ngasih hidayah kepada orang yang kita cintai sekali pun, karena hidayah itu hanya dari Allah SWT,” imbuhnya.

Lebih lanjut Habib mengungkapkan, bahwa Gaston saat ini baru mempelajari akidah agama Islam.(net/jpnn)

Exit mobile version