Site icon SumutPos

Ranting Pohon Patah, Pengendara Motor Tertimpa

MEDAN-Ranting pohon patah kembali memakan korban. Kali ini terjadi di Jalan Menteng VII Kecamatan Medan, Senin (6/5) pagi. Akibatnya, seorang wanita bernama Nurul mengalami luka lecet di beberapa bagian tubuhnya. Begitu juga dengan sepeda motor Honda Revo BK 6408 II yang dikendarai wanita yang tinggal di Jalan Seksama itu, tampak mengalami lecet di bagian body akibat terhempas dan terseret di aspal.

Wanita yang masih berstatus Mahasiswi semester IV di Universitas Medan Area itu selamat setelah sejumlah warga sekitar kejadian dan juga pengendara yang sedang melintas, menolong korban. Bahkan, tampak wanita itu sempat dibawa ke tepi jalan dan diberi minum. Begitu juga dengan sepeda motor yang dikendarai korban, langsung diangkat dari timpahan ranting pohon yang tumbang itu dan selanjutnya ditepikan ke tepi jalan.

Informasi diterima Sumut Pos, saat itu korban sedang melintas dengan kecepatan rendah, dengan posisi berada di belakang sebuah mobil truck yang juga sedang melintas. Karena bak mobil yang tinggi tersebut menyentuh ranting pohon yang tampak sudah menjulur ke jalan itu, maka ranting pohon itu seketika patah dan jatuh ke tengah jalan. Karena dalam posisi tidak dapat menghindar lagi, Nurul pun tertimpa ranting pohon yang patah itu hingga korban rubuh di tengah jalan.

Pantauan Sumut Pos di lokasi kejadian, tampak sejumlah pohon di pinggir Jalan Menteng VII itu sudah semakin menjulur ke tengah jalan. Begitu juga dengan bagian belakang bak truck itu, juga tampak sisa ranting pohon yang sempat tersangkut di bak truck itu. Sementara sejumlah warga sekitar, tampak berkumpul, menyaksikan kecelakaan itu. Namun, tampak jelas di wajah sejumlah warga itu, raut kekesalan. Bahkan, mereka juga terlihat mengoceh dengan melontarkan keluhan dan kekesalan mereka.

“ Sudah pernah kami lapor agar ranting pohon itu dipangkas. Tapi sampai saat ini tidak ada realisasinya. Sekarang lihatlah, sudah makan korban, “ ungkap salah seorang warga mengaku bernama J Hutabarat saat ditemui Sumut Pos di lokasi kejadian.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertamanan Kota Medan, Zulkifli Sitepu yang dikonfirmasi via telepon mengaku belum menerima informasi kejadian itu. Begitu juga dengan informasi akan ranting pohon di sekitar lokasi kejadian yang sudah menjulur ke jalan, diakui Zulkifli belum diketahuinya. Untuk itu, Zulkifli mengaku akan melakukan pengecekan lokasi kejadian dan akan melakukan penertiban ranting pohon yang sudah menjalar ke jalan itu, dengan melakukan pemangkasan. (mag-10)

Exit mobile version