Site icon SumutPos

Audisi Berlanjut di Hotel Asean

60 Peserta Indonesia Idol Jalani Tahap Selanjutnya

AUDISI pencari bakat Indonesian Idol yang dilaksanakan oleh FremantleMedia dan RCTI di Kota Medan telah usain
Dari audisi yang digelar selama dua hari, 10-11 Desember di Gedung Serba Guna Universitas Negeri Medan (Unimed) Jalan Willem Iskandar Pasar V Medan ini disaring 60 peserta yang akan menjalani tahap selanjutnya.

Communication Officer Marcom Dept RCTI, Trista P Effendi mengatakan para peserta asal Kota Medan yang lolos akan diadu lagi dengan peserta dari perwakilan Padang dan Palembang hari ini, Selasa (13/12) di Hotel Asean. Nantinya, peserta yang terpilih dan merupakan terbaik akan diboyong ke Jakarta untuk menjalani tahap selanjutnya.

“Proses penjurian sangat detail dan panjang. Saya belum bisa ngasi info yang banyak, karena kita benar-benar seleksi terbaik di antara yang terbaik. Nanti para peserta ini akan kita adu lagi dan dibawa ke Jakarta untuk menjalani seleksi ketat dan jumlahnya tidak ditentukan. Karena seperti yang saya bilang tadi, yang dipilih adalah terbaik diantara yang terbaik,” jelasnya, Senin (12/12).

Menurutnya, audisi yang digelar selama dua hari tersebut, para peserta sudah menampilkan bakat dan kemampuan bernyanyi yang luar biasa. “Jumlah total peserta yang mengikuti audisi selama dua hari mencapai 5 ribuan lebih. Kita nggak tahu berapa detail pastinya. Tapi, masing-masing peserta sudah memberikan yang terbaik dan unjuk bakat di depan para juri,” katanya.

Menurutnya pada hari kedua audisi, Minggu (11/12) lalu, ribuan peserta sudah memadati Gedung Serba Guna UNIMED sejak pukul 06.00 WIB. “Sejak pagi, mereka sudah berkumpul dan memadati lokasi. Banyak yang datang dari luar Kota Medan seperti Padang, Siantar, Tebing Tinggi dan lainnya. Bahkan ada yang memakai pakaian adat Batak dan menunjukkan kemampuan menyanyi dan menari Tor-tor yang dimilikinya,” ungkapnya.

Selain itu, katanya, Daniel Mananta selaku host Indonesian Idol 2012 datang langsung dari Jakarta untuk menghibur dan memberi semangat kepada para peserta audisi di Kota Medan. Tidak hanya itu, Gisel Idol juga tak mau kalah untuk ambil bagian dalam pelaksanaan audisi Indonesian Idol kali ini. “Gisel Idol hadir dan menyanyikan empat lagu sepanjang audisi untuk menghilangkan rasa bosan para peserta ketika mengikuti audisi Indonesian Idol.” (mag-11)

Exit mobile version