Site icon SumutPos

Ganyang Malaysia, Indonesia Hattrick Juara Asia

HATTRICK Tim putra Indonesia meluapkan kegembiraan usai memastikan hattrick juara Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Minggu (16/2) malam WIB. Berita terkait baca halaman 14.
HATTRICK Tim putra Indonesia meluapkan kegembiraan usai memastikan hattrick juara Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Minggu (16/2) malam WIB. Berita terkait baca halaman 14.

MANILA, SUMUTPOS.CO – Ganda putra dadakan Indonesia, Mohammad Ahsan/Fajar Alfian memastikan kemenangan skuad Merah Putih atas Malaysia di final Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020. Ahsan/Fajar yang turun di partai keempat dalam laga di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Minggu (16/2) malam WIB, menang atas ganda Negeri Jiran Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Ahsan/Fajar menang 21-18, 21-17 dalam laga berdurasi 37 menit (statistik BWF). Meski baru dipasangkan dalam laga resmi, Ahsan/Fajar tampil tak terlalu canggung. Sesekali salah komunikasi sempat terjadi, tetapi segera dibayar dengan poin demi poin.

Untung buat Ahsan/Fajar, lawan mereka yang merupakan peringkat 17 dunia itu tidak tampil dalam performa terbaik. Ong/Teo juga berkali-kali melakukan kesalahan.

Kemenangan Ahsan/Fajar ini membuat kedudukan antara Indonesia versus Malaysia menjadi 3-1 dan Merah Putih mempertahankan gelar juara yang diraih pada dua edisi BATC sebelumnya.

Pada BATC edisi pertama yang digelar di India 2016, Indonesia juara setelah mengalahkan Jepang 3-2. Kemudian di final BATC 2018 di Malaysia, Indonesia keluar sebagai kampiun setelah menundukkan Tiongkok 3-1. (adk/jpnn)

Exit mobile version