Site icon SumutPos

Lagi, 3 Kapal Berbendera Malaysia Ditangkap di Belawan

BELAWAN- Kapal Pengawas HIU 003 dan HIU 009 milik Direktorat Jendral Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Kementrian Perikanan dan Kelautan (PSDKP) stasiun SDKP Belawan kembali menangkap tiga kapal Malaysia, di wilayah pengelolaan Perikanan Republik Indonesia di Perairan Selat Malaka, tepanya di dekat perairan Pulau Jemur, Sabtu (23/4).

Tiga kapal berbendera Malaysia tersebut yakni SLFA 3884 yang dinakhodai Seg Boon (40), KHF 1908 yang dinakhodai Joheng (40), dan SLFA 4768 yang dinakhodai Herbert Jefri. Ketiga nakhoda kapal tersebut berkewarganegaraan Malaysia.

Penangkapan tiga kapal ikan itu bermula ketika petugas melihat tiga kapal berada di Perairan Selat Malaka, tepatnya di dekat perairan Pulau Jemur. Petugas langsung melakukan pengejaran dan berhasil meringkus kapal berbendera Malaysia tersebut tanpa perlawanan.

Ketiga kapal itu diduga tidak mempunyai surat yang lengkap seperti surat Laik Operasi Kapal Perikanan, Surat Izin Berlayar, VMS dan juga surat keterangan aktivitas Vessel Monitoring System (VMS). Hingga kemarin, tiga kapal tersebut disandarkan di TPI Gabion Belawan, tepatnya di gudang KUD Pelabuhan Perikanan Samudera Belawan.

Kepala Stasiun Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Kementerian Perikanan dan Kelautan (PSDKP) Stasiun SDKP Belawan, Mukhtar APi membenarkan penangkapan tiga kapal berbendera Malaysia tersebut. “Kemungkinan besok (hari ini) laporan resmi akan kami berikan,”ujarnya. (mag-11)

Exit mobile version