Site icon SumutPos

Menagih Utang Malah Dipukuli

Maksud hati hendak menagih utang kepada oknum polisi yang bertugas di Polsekta Medan Area. Namun, Dina Ria br Simanjuntak malah dipukuli oleh oknum polisi tersebut. Akibatnya, dia mengalami luka memar di bagian mata dan badannya.

Tak senang atas perlakuan aparat kepolisian berinisial Aiptu THS ini, Dina Ria warga Jalan Darussalam, Medan Baru ini mengadukan peristiwa itu ke Mapolresta Medan, Kamis (23/6) pukul 11.00 WIB.

Ceritanya berawal ketika Dina menghampiri Aiptu THS di depan Diskotek Super. Saat itu, Aiptu THS baru saja keluar dari diskotek tersebut. Tanpa basa-basi, Dina langsung menanyakan utang Aiptu THS sebesar Rp1 juta. Rupanya, Aiptu THS merasa tak nyaman ditanya soal utang di depan umum. Lantas, Aiptu THS mengajak Dina masuk ke mobil Kijang Inova Biru BK 1814 GF milik Brigadir RG untuk membicarakan masalah utang tersebut.

Namun di dalam mobil, Dina malah dipukul oleh Aiptu THS. “Kalau kau menagih utang, aku lagi tidak ada uang,” kata THS. Namun, Dina tetap berharap THS mau melunasi utangnya tersebut.

Lantas, Dina pun dibawa ke Jalan Wahiddin. Di sana, THS menelepon seorang rekannya yang diketahui bernama Brigadir D. Tak lama berselang, Brigadir D pun datang dan memberikan uang Rp1 juta kepada Dina. (mag-7)

Exit mobile version