Site icon SumutPos

DPW RPN Sumut Gelar Donor Darah

DPW RPN Sumut Gelar Donor Darah

MEDAN,SUMUTPOS.CO – Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Rakyat Permata Nusantara Sumatera Utara (Sumut) mengadakan donor darah dan periksa kesehatan gratis, bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) di Wisma Permata Grya, Jalan Pelajar Timur No.146 Medan, Minggu (23/08).

Ketua DPW Rakyat Permata Nusantara Sumut, Ralwin Lumbantoruan mengatakan, kegiatan donor darah ini di lakukan untuk membangun dan meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesamanya. “Melalui donor ini, semoga dapat di sumbangan kepada yang membutuhkan melalui PMI (Palang Merah Indonesia) Sumut,” katanya, yang di dampingi Sekretaris, Matheus Sitohang, kepada wartawan, Senin (24/9).

Menurutnya, menyumbangkan darah berarti telah menyelamatkan nyawa orang lain yang membutuhkannya dan akan sangat berarti bagi keselamatan jiwa orang banyak.”Mendonorkan darah berarti beramal dan Memelihara kesehatan. Dari segi kesehatan, donor darah memiliki banyak manfaat bagi pendonornya.

Donor darah bukan jadi sakit melainkan menjadi sehat, karna membuang toksin penyakit dari Dalam Tubuh,” jelas Ralwin.

Ralwin juga menambahkan, bahwa kegiatan Donor Darah akan menjadi Agenda rutin bagi DPW Rakyat Permata Sumut.

“Kegiatan Donor darah akan kita lakukan dalam tiga bulan sekali dan saya sangat berterimakasih buat Rekan-rekan,steak Holder dan juga Panitia yang telah bekerja maksimal dengan tanpa lelah,sehingga Acara Donor darah dapat terlaksana,hanya Tuhan lah yang bisa untuk membalas semuanya itu,” Ucap Ralwin mengakhiri.

Di tempat terpisah, Godfred Effendi Lubis, selaku Pembina DPW Rakyat Permata Nusantara Sumut, sangat mengapresiasi atas kegiatan donor darah yang dilakukan oleh Rakyat Permata.

“Kegiatan Donor darah ini sangat berguna bagi para pendonor, karena ini kegiatan beramal dan sangat mulia bagi kita. Semoga kegiatan ini berguna bagi kita, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujar Godfred.

Kegiatan Donor dan periksa kesehatan gratis DPW Rakyat Permata Nusantara bekerja sama dengan PMI Sumut. (man/ila)

Exit mobile version