Site icon SumutPos

PPP Tetap Partai Islam

Surya Dharma Ali Buka Muswil VI PPP Sumut

Ketua Umum DPP PPP, Drs H Surya Dharma Ali (SDA ) mengharapkan pemilihan ketua DPW PPP  yang baru dapat membawa perubahan yang signifikan untuk kemajuan partai. SDA merasa terenyuh dan terharu dengan adanya ungkapan dari ulama yang mendukung PPP.

Itu merupakan modal yang besar untuk menjalankan, dan para alim ulama se -Sumut juga telah menyatakan masuk ke PPP. Ini adalah peristiwa yang betul-betul membanggakan. Karena selama ini PPP telah ditinggalkan ulama, yang menorehkan kekecewaan, tetapi setelah perjuangan yang cukup berat, PPP yang tetap komit sebagai partai Islam mampu mengajak para alim ulama untuk kembali ke PPP. PPP tetap konsisten dan istiqomah memgang Islam sebagai landasan dan perjuangan partai.

PPP Sumut mengungkapkan, PPP adalah partai Islam yang lebih mengutamakan nilai-nilai Islam dalam menjalankan roda partai.PPP adalah rumah umat Islam, maka dengan semangat yang sama PPP membuka pintu lebar-lebar untuk membangun Islam. “Tanpa ulama, partai ini serasa hampa ibarat “sayur tanpa garam,”kata Menteri Agama, Surya Dharma Ali  pada pembukaan Muswil ke VI PPP Sumut di Asrama Haji Medan, Jumat (25/2).

SDA juga membantah anggapan yang menyatakan bahwa Islam adalah kumpulan teroris dan menyukai kekerasan. “Itu samasekali tidak benar, karena Islam menyukai kedamaian.Dalam ajaran Islam juga tidak membenarkan bentuk kekerasan apapun bentuknya. Islam adalah yang Rahmatan Lilalamin yang memberikan kesejukan keseluruh alam, inilah Islam yang merupakan azas PPP.

Islam adalah perekat persatuan dan kesatuan sesama manusia, yang harus kita pahami di tengah-tengah masyarakat Indonesia yang plural.

PPP adalah partai yang mampu bertoleransi ditengah-tengah masyarakat yang majemuk yang merupakan landasan dan motivasi prilaku guna mengentaskan kemiskinan dan menciptakan kesejahteraan.

Dalam kesempatan itu SDA kembali menegaskan bahwa Ahmadiyah adalah ajaran sesat.
”Saya tegaskan sekali lagi bahwa Ahmadiyah bukan Islam, mereka adalah sesat,” katanya.  Menurut SDA, ungkapan bahwa Ahamdiyah adalah sesat bukan tanpa alasan, karena apa yang dijalankan mereka samasekali bukan lah ajaran Islam dan harus segera dibubarkan.

Muswil ke VI PPP yang mengusung tema “PPP Tetap Partai Islam” ini adalah merupakam konsolidasi untuk memenangkan Pemilu 2014 yang akan kita jelang. Sehingga PPP adalah satu-satunya partai yang istiqomah memegang Islam, sehingga pantas kalau PPP akan berada digaris depan untuk menghadang pikiran-pikiran yang sesat termasuk ajaran Ahmadiyah.

Sementara itu calon Ketua DPW PPP Sumut, H Fadly Nurzal menyatakan tekad untuk memajukan partai ini sehingga akan semakin dicintai masyarakat terutama umat Islam. Sebagai tokoh muda yang energik dan religius, Fadly menyatakan akan mampu kembali memimpin partai yang berlambang Ka’bah ini menjadi partai yang bermartabat.

Fadly yang didukung setidaknya 30 DPC se-Sumut untuk kembali memimpin PPP Sumut menyatakan, dukungan yang diberikan merupakan hal yang di luar dugaannya. “Alhamdulillah kalau kawan-kawan masih mendukung saya. Dan ini satu amanah yang harus saya jalankan dengan penuh tanggung jawab, agar PPP semakin dicintai masyarakat dan menjadi tempat berkumpulnya ulama-ulama,” katanya.

Hadir dalam acara itu Ketua Fraksi PPP DPR-RI, Hasrul Azwar, Drs Irgan Khairul Mahfidz (Sekretaris), Gus Irawan Pasaribu(Direktur Utama Bank Sumut), Abdul Haris Nasution (Ketua KPI Sumut),Drs H Syariful Mahya Bandar (Kakanwil Kementrian Agama Sumut), tokoh-tokoh pemuda seperti Ketua KNPI Sumut, wakil Wali Kota Tanjung Balai, Wakil Bupati Asahan dan Wakil Wali Kota Medan.

Dalam acara itu juga diserahkan piala untuk lomba paduan suara mars PPP Tingkat SLTA dalam rangka Muswil ke VI PPP Sumut, juara I SMA Harapan I, jauara II SMK 11 Medan, jauara III SMK 7 Medan, Berturut-turut Harapan I,II dan III, SMA Muhammadiyah 2 Medan, Ponpes Modern Darul Hikmah, dan SMA Negeri III Medan (*)

Exit mobile version