Site icon SumutPos

Meminimalisir Penyimpangan Seks Tahanan

Satu kemajuan untuk masalah kemanusiaan bagi tahanan dilakukan aparat kepolisian, khususnya Polresta Medann
Di Rumah Tahanan Polisi (RTP) Mapolresta Medan, disediakan kamar khusus bagi tahanan untuk memenuhi kebutuhan biologis tahanan, tentunya dengan pasangan resmi.

Kamar itu bernama Kamar Biologis dan diresmikan Kapolda Sumatera Utara Irjend Pol Wisnju Amat Sastro didampingi Kapolresta Kombes Pol Tagam Sinaga, Wali Kota Medan Rahudman Harahap serta unsur muspida lainnya dan para pemuka agama se-Kota Medan, Sabtu (21/5) lalu.

Lantas, seberapa pentingkah kamar biologis ini bagi para tahanan? Berikut petikan wawancara wartawan Sumut Pos Nesten Fransiskus Marbun dengan Kapolresta Medan Kombes Pol Tagam Sinaga, Kamis (26/5) lalu.

Apa kira-kira latar belakang Polresta Medan mendirikan kamar biologis ini?
Latar belakang dibangunya kamar biologis itu tidak terlepas dari hasil penelitian kita di beberapa sel tahanan. Seperti yang dikatakan Bapak Kapolda kemarin, saat peresmian kamar biologis itu. Namun begitu, tidak sembarang tahanan yang bisa memakai kamar itu. Mereka harus menunjukkan kartu keluarga dan kartu nikahnya yang resmi, di luar itu tidak diperbolehkan.

Lalu, seberapa penting kamar bilogis bagi para tahanan Polresta Medan?
Ya, sangat pentinglah bagi tahanan. Ibarat kebutuhan makan sehari-hari. Perut ini kan perlu diisi. Di samping itu, supaya mereka tidak frustasi di dalam sel, mereka bisa menyalurkan hasrat seksual dengan pasangan yang resmi di ruang biologis ini.

Selain mengurangi rasa frustasi para tahanan, apa kira-kira korelasi dari kamar biologis ini bagi masyarakat?
Jadi, di samping untuk mengurangi rasa frustasi para tahanan, kamar biologis ini juga bermanfaat untuk mengurangi adanya penyelewengan seksual para tahanan di dalam sel. Tidak hanya itu, pembangunan kamar biologis itu juga dilakukan sebagai upaya memaksimalkan pelayanan yang baik kepada masyarakat dengan memperhatikan norma-norma hak azasi manusia bagi tiap-tiap tahanan.

Adakah jaminan, dengan diberikannya pelayanan kamar biologis ini, tahanan itu tidak frustasi atau hubungan seksualnya tidak menyimpang?
Hah, kita tidak bisa menjaminnya. Namun, kita berupaya untuk menguranginya dan ini kan baru permulaan saja dan kalau memang hasilnya nanti maksimal, kemungkinan para rumah-rumah tahanan lainnya juga akan melakukan hal yang sama dengan kita.

Jadi, apa kira-kira harapan kedepan terkait kamar biologis ini?
Saya berharap segala fasilitas yang diberikan dan disediakan sebaiknya dipergunakanlah, karena itu menyangkut keperluan dan kebutuhan para tahanan.(*)

Exit mobile version