Site icon SumutPos

KSM Simalingkar Bulat Dukung RE Nainggolan

MEDAN- Organisasi Kerukunan Saur Matua (KSM) Simalingkar B, Medan mendukung Dr Rustam Effendy (RE) Nainggolan menjadi balon gubsu periode 2013-2018. KSM yang dibentuk 48 tahun lalu ini merupakan organisasi atau serikat tolong menolong (STM) yang terdiri dari multi-etnis. Anggota KSM ini berasal dari kelompok warga beragama Islam dan Kristen.

Kehadiran RE Nainggolan yang merupakan balon gubsu itu disambut antusias 1000-an anggota KSM yang terdiri dari multi etnis itu. “Pak RE Nainggolan merupakan figur yang cocok untuk menjadi gubsu dan itu harus didukung,’’ ungkap Penasehat KSM JB Sinaga dan Ketua KSM St L Nahampun pada HUT ke-48 KSM di Wisma Daniel Simalingkar B, Sabtu (22/9).

Pada kesempatan itu, RE Nainggolan ‘diulosi’ panitia sebagai ungkapan rasa hormat anggota KSM agar RE Nainggolan menjadi Sumut 1 alias gubernur. Turut hadir dalam rombongan RE Nainggolan, Ketua Sahabat RE, Nelson Parapat, Drs SI Sihotang (Mantan Bupati Dairi), drg Annita dari YSKI, Ketua PKDI Sumut, G Lumbanbatu, mantan anggota DPRD Sumut Jhon Eron Lumbangaol, aktivis GMKI Jadi Pane, dan lainnya.

Ketua Panitia HUT KSM, E Marbun, mengingatkan organisasi sosial yang terdiri dari warga multi-etnis di kawasan Simalingkar. Anggota KSM ini berasal dari agama Islam dan Kristen. ”Jadi kerukunan antar umat tetap harmonis dalam organisasi ini,’’ katanya.

Dalam sambutannya, RE menyampaikan apresiasinya terhadap organisasi KSM. “Sesuai dengan namanya saur matua, kami harapkan semua anggota KSM saur matua (panjang umur, Red),” katanya.

RE Nainggolan menyampaikan ucapan terimakasih terhadap anggota KSM yang menyampaikan dukungan dan doa. “Mari kita bersatu untuk membangun Sumatera Utara menjadi yang lebih baik,’’ tukasnya. (rel/tms)

Exit mobile version