Site icon SumutPos

M. City vs Barcelona: SALING SERANG

Wilfried Bony, striker anyar The Citizens—julukan Manchester City-- berharap timnya bisa mengunci partai kandang.
Wilfried Bony, striker anyar The Citizens—julukan Manchester City– berharap timnya bisa mengunci partai kandang.

MANCHESTER, SUMUTPOS.CO – Menyerang mungkin menjadi pertahanan terbaik. Strategi itu tampaknya bakal diterapkan Manchester City saat menjamu Barcelona pada laga perdana babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium dinihari nanti.

Hal itu diungkapkan Wilfried Bony. Sang striker anyar The Citizens—julukan Manchester City– berharap timnya bisa mengunci partai kandang.

“Kami tahu butuh gol di sini, tapi kami tahu mereka juga bisa mencetak gol kapan pun. Kami akan main untuk menang, bukan imbang. Kami ingin menang di setiap pertandingan, namun ada beberapa hal yang tidak bisa anda kontrol. Jika kami mulai cepat menghadapi Barca, kami bisa mendapat malam sempurna,” ucap Bony seperti dilansir Express, Senin (23/2).

“Kami tidak melihat ke Barcelona dan berpikir mereka adalah klub besar. Ini pertandingan antara dua klub besar. Kami punya pemain hebat, tapi kami tidak lihat itu. Kami hanya akan fokus pada tim, penampilan, dan cara kami bermain,” tegas Bony.

Modal cukup bagus didapat City. Mereka menghancurkan Newcastle United akhir pekan lalu. Di satu sisi, Barca baru saja mengalami kekalahan mengejutkan dari tamunya, Malaga, di Camp Nou.

Pelatih Manuel Pellegrini mungkin tak akan bisa menurunkan James Milner yang absen di duel melawan Newcastle akibat cedera. Sementara Yaya Toure bisa jadi tak bisa turun menghadapi eks timnya, menyusul kartu merah yang ia terima di duel fase grup melawan CSKA Moscow.

Frank Lampard meminta Manchester City tak minder. Menurut mantan gelandang Chelsea, tim asuhan Manuel Pellegrini punya kans cukup besar memenangkan laga.

“Anda bisa mengagumi dan menghormati mereka selama apapun, namun anda tidak boleh memberikan terlalu banyak ruang pada mereka, sehingga mereka bisa melakukan yang terbaik. Saya pernah bermain melawan Barcelona di masa jaya mereka, empat atau lima tahun lalu,” tutur Lampard pada laman resmi klub.

“Kenyataannya, tidak banyak yang bisa anda lakukan ketika mereka bermain seperti itu – namun kami punya pemain yang juga bisa melukai mereka. Mereka punya kekuatan lini serang yang hebat – namun begitu juga dengan kami. Jadi kami punya peluang yang bagus, jika kami bisa bermain sebagai tim,” pungkasnya.

Luis Suarez berharap bisa membantu Barcelona mengeksploitasi kelemahan lawan, terutama di sektor belakang.

TEKAD SUAREZ

Sementara itu, Barcelona justru terpeleset 0-1 di tangan Malaga. Hasil negatif memaksa tim asuhan Luis Enrique sementara ini tertinggal empat angka dari Real Madrid di tabel persaingan. Sergio Busquets mewaspadai permainan lawan.

Menurut penggawa kubu Catalan, tim asuhan Manuel Pellegrini tersebut punya lini tengah dan depan yang amat kreatif, sekaligus mampu memberikan ancaman bahaya di barisan pertahanan Blaugrana.

“Bahkan jika anda hanya ingin menonton mereka di TV sembari bersantai, pada akhirnya anda akan menganalisa permainan mereka. Apakah mereka bermain lebih langsung? Apakah mereka bermain di sayap? City memainkan sepakbola yang bagus dan bukan tim yang mencoba membuat anda kelelahan,” tutur Busquets pada The Guardian.

“Namun mereka amat kreatif dan berbahaya, terutama ketika bola mencapai kaki David Silva. Ia merupakan bintang mereka, dengan kebebasan untuk bergerak dan kemampuannya melepaskan umpan berbahaya. Mereka juga punya pemain lain yang patut diwaspadai, seperti Kun Aguero dan Jesus Navas. Masih ada Yaya, namun ia baru bisa bermain di leg kedua,” pungkasnya.

Luis Suarez berharap bisa membantu Barcelona mengeksploitasi kelemahan lawan, terutama di sektor belakang.

Striker asal Uruguay itu mengaku melihat ada titik lemah di lini pertahanan City dan hal tersebut bisa dimaksimalkan Barcelona.

“Mereka memiliki kelemahan di lini belakang,” kata Luis Suarez, Senin (23/2).

“Orang mungkin meragukan mereka, melihat penampilan mereka belakangan ini, tapi mereka tetap Manchester City. Mereka adalah juara Liga Champions dan mereka memiliki pemain berkualitas.”

“Saya pikir ketika Anda melawan tim besar, Anda tak akan pernah tahu apa yang mereka lakukan di lapangan. Mereka memiliki pemain bagus dan kualitas bagus dalam mengolah bola, tapi kami adalah Barcelona dan kami tahu apa yang kami bisa lakukan pada City,” tandasnya.

DIPIMPIN WASIT S-3

Duel nanti menjadi ajang reuni bagi Felix Brych dengan Lionel Messi cs. Wasit asal Jerman tersebut ditunjuk sebagai pengadil pertandingan.

Felix Brych merupakan wasit kelahiran Munich, Jerman. Pria 39 tahun itu merupakan wasit tetap di Bundesliga (2004–sekarang) dan salah satu wasit terbaik dari negara berbentuk federasi tersebut.

Pada 2007 ia mendapatkan penghargaan dari FIFA sebagai wasit internasional. Setahun berselang memimpin laga internasional pertama di kualifikasi EURO 2008 antara Rumania dan Luksemburg. Sedangkan debutnya di Liga Champions dengan memimpin laga Liverpool kontra PSV Eindhoven di tahun yang sama.

Namun dirinya baru menjadi wasit resmi UEFA sejak musim 2009-2010. Pada musim ini Brych sudah memimpin dua laga yakni antara Atletico Madrid kontra Juventus dan Athletic Bilbao dengan Porto.

Berbicara mengenai Brych dengan Barcelona, maka ini akan menjadi laga ketiga dirinya menjadi pengadil laga El Barca. Pertama ia memimpin di leg pertama semifinal 2011-2012 saat Barcelona bertemu Chelsea. Kemudian dua pertandingan pada musim lalu kontra AC Milan dan melawan Atletico Madrid. (int)

 

Head to Head

12-03-2014 Barcelona 2 – 1 Manchester City

18-02-2014 Manchester City 0 – 2 Barcelona

19-08-2009 Barcelona 0 – 1 Manchester City

Lima laga terakhir Manchester City

24-01-2015 Manchester City 0 – 2 Middlesbrough

31-01-2015 Chelsea 1 – 1 Manchester City

07-02-2015 Manchester City 1 – 1 Hull

11-02-2015 Stoke 1 – 4 Manchester City

21-02-2015 Manchester City 5 – 0 Newcastle United

Lima laga terakhir Barcelona

01-02-2015 Barcelona 3 – 2 Villarreal

08-02-2015 Athletic Club 2 – 5 Barcelona

11-02-2015 Barcelona 3 – 1 Villarreal

15-02-2015 Barcelona 5 – 0 Levante

21-02-2015 Barcelona 0 – 1 Malaga

Prakiraan pemain

Manchester City (4-2-3-1):

Hart, Clichy, Kompany, Mangala, Kolarov, Fernando, Fernandinho, Navas, Silva, Nasri, Aguero

Pelatih : Manuel Pellegreni

Barcelona (4-3-3):

Bravo, Alves, Pique, Mascherano, Alba; Rakitic, Busquets, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar

Pelatih : Luis Enrique

Exit mobile version