Site icon SumutPos

Persegres Taklukkan Persisam

GRESIK- Persegres sukses mengalahkan Persisam Putra Samarinda 2-1 di Stadion Petrokimia, Gresik, Minggu (3/2). Laskar Joko Samudra memang tampil kencang sejak menit awal, namun jauh menurun di akhir pertandingan.

Sebelum laga ini, pelatih Suharno meminta anak asuhnya untuk tampil agresif sejak menit awal. Pasalnya, pada laga sebelumnya, Matsunaga Shohei dkk sering telat panas, sehingga kerap kali kebobolan di awal pertandingan.

Instruksi Suharno berhasil dijalankan dengan sempurna oleh para pemain di lapangan. Saat laga baru berjalan berjalan dua menit, Agus Indra Kurniawan sukses membobol gawang Persisam melalui tandukannya memanfaatkan tendangan penjuru Matsunaga.
Para pemain Persegres pun semakin agresif dalam melakukan serangan, dan tak member keleluasaan kepada Pesut Mahakam. Setelah berkali-kali mendapatkan peluang, Matsunaga Shohei berhasil membuat timnya unggul 2-0, lewat eksekusi tendangan bebasnya pada menit ke-36.

Kondisi berbeda terjadi di babak kedua. Aldo Baretto dkk tidak segarang di babak pertama. Nyata sekali terlihat, Persisam Samarinda begitu mendominasi babak kedua.

Pada menit ke-72, Persisam berhasil memperkecil kedudukan menjadi 2-1 lewat gol yang dicetak Obiora, setelah memanfaatkan umpan tarik Bayu Gatra dari sisi kiri pertahanan Persegres.  (bbs/jpnn)

Exit mobile version