Site icon SumutPos

Irvansyah Putra Tembus Dominasi Pulau Jawa

Yamaha Cup Race 2011

M Irvansyah Putra Lubis tampil sebagai satu-satunya pembalap wakil dari PT Alfa Scorpii Sumut-NAD-Riau yang naik podium Grand Final Cup Race 2011 (YCR 2011) di Sirkuit Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (11/12).

Meskipun hanya menempati posisi 5 di final bebek 4 Tak 110 cc standard pemula s/d 14 th, pembalap binaan Yamaha Alfa Scorpii BAF KYT 3DI Corsa Medan ini juga merupakan satu-satunya pembalap luar Pulau Jawa yang naik panggung kehormatan untuk menerima trophy juara.

PT Alfa Scorpii Sumut-NAD-Riau, mengirimkan 8 pebalapnya antara lain, Firman Farera (4 Tak 125 cc TU Seeded dan 4 tak 110 cc TU Seeded), Deri Irfandi (4 Tak 110 cc TU seeded) , Danang Tri Anggoro (4 tak 110cc TU pemula) dan M Irvansyah Putra Lubis(bebek 4 Tak 110 cc standard pemula s/d 14 th) wakil dari Medan-Sumut.

Jaya Maulana dan dan Iqbal Gatra (Bebek 4 tak 110 cc TU Pemula) wakil dari Pekanbaru-Riau, Reza Favlevi (4 Tak 125 cc  TU Seeded dan 4 tak 110 cc TU Seeded) dan Teuku Nalon (Bebek 4 Tak 110 Std Pemula s/d 14 th) wakil dari Aceh.
Pimpinan rombongan, Apmansyah Tanjung menguraikan hasil yang diperoleh para pembalapnya cukup maksimal.
“Mampu naik podium ditengah-tengah dominasi pembalap Pulau Jawa adalah sesuatu yang mengejutkan yang diraih Irvansyah,” ujar Tanjung.

Menanggapi persoalan sulitnya menembus dominasi pembalap dari Pulau Jawa, Apmansyah Tanjung yang juga Promotion Motorsport Supervisor PT Alfa Scorpii mengatakan bahwa tekhnologi mekanik dari Pulau Jawa cukup canggih. Diterangkan Tanjung jika pihaknya telah berupaya untuk menghadirkan mekanik tadi ke Medan, sehingga ke depan mampu mendongkrak prestasi pembalap Sumut.

M Irvansyah yang turun di kelas 4 Tak 110 Std Pemula s/d 14 tahun, merupakan pembalap yang akan menjadi atlet balap motor Provinsi Sumatera Utara pada PON 2012 Riau mendatang.

Pada gelaran Grand Final Cup Race 2011di kelasnya tersebut, Irvansyah mencatatkan waktu dari 10 laps 7:34.271. Irvansyah mendapat kawalan ketat  dari 4 pembalap satu provinsi , yakni dari DIY Yogyakarta, antara lain  Galang Hendra yang mencatat waktu 7:34.271, Ervantona (7:33.518), Samsul Arifin (7:33.086) dan Rheza Danica (7:30.148).
Sebelum mengikuti  Grand Final Yamaha Cup Race 2011 di Malang, M Irvansyah Putra Lubis juga merupakan satu-satunya wakil pembalap sumut yang mengikuti Yamaha Riding Academy (YRA) di Surabaya.

Irvansyah merupakan bagian dari 20 pembalap muda Yamaha dari seluruh region di Indonesia tersebut yang  ditempa secara khusus dengan menggunakan motor Yamaha V-ixion dan Yamaha TTR125R di lintasan off-road di Sirkuit Park Kenjeran Surabaya, 6-7 Desember lalu. (jun)

Exit mobile version