Site icon SumutPos

Derita Ferdinand-Carrick

LONDON- Ketika sudah berada di ujung karir sebagai pemain sepak bola, adalah kebanggaan besar bila dipanggil membela timnas pada major event. Apalagi, kalau sebelumnya mereka terbiasa mendapat panggilan dari negaranya.

Makanya, Rio Ferdinand sangat kecewa namanya tidak masuk dalam daftar pemain yang dipanggil ke timnas Inggris untuk Euro 2012. Padahal, itu adalah peluang terakhirnya untuk membela The Three Lions, julukan Inggris, di major event.

Sekarang usianya sudah mencapai 33 tahun. Sulit baginya untuk menembus persaingan timnas Inggris pada major event berikutnya, yakni Piala Dunia 2014 di Brazil, di mana bek Manchester United itu sudah mencapai 35 tahun.

Manajer timnas Inggris Roy Hodgson terpaksa meninggalkan Ferdinand karena lebih memilih memakai tenaga John Terry. Kebetulan, hubungan kedua pemain renggang akibat skandal rasis yang dilakukan Terry kepada adik Ferdinand, Anton Ferdinand. Namun, Hodgson beralasan, lebih memilih Phil Jones yang bisa bermain di dua posisi sekaligus. “Jones bisa bermain di posisi kanan. Kebetulan, kami tidak bisa membawa Kyle Walker yang absen,” bilang Hodgson.

Hanya, dengan tidak dipanggilnya dia kali ini, maka Ferdinand nyaris dipastikan tidak pernah bermain di Euro sepanjang karirnya. Pada 2000, manajer Kevin Keagan tidak memanggilnya, lalu pada 2004 tersandung masalah doping, dan pada 2008, Inggris tidak lolos ke Euro.

Selain Ferdinand, rekannya sesama pemain United lainnya, yakni Michael Carrick juga tidak berangkat ke Euro 2012. Namun alasannya berbeda. Carrick menolak dipanggil ke timnas apabila hanya menjadi pemain cadangan. (ham/jpnn)

Exit mobile version