Site icon SumutPos

Jalani Tes Kesehatan, Prof Ridha Dharmajaya dan Abdul Rani: Cuma Istirahat yang Cukup

TES KESEHATAN: Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan, Prof Ridha Dharmajaya dan Abdul Rani usai menjalani tes kesehatan di RSUP H Adam Malik Medan.(MARKUS PASARIBU/SUMUT POS)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan, Prof Ridha Dharmajaya dan Abdul Rani menjadi salah satu dari tiga pasangan calon yang menjalani tes kesehatan di RSUP H Adam Malik, Kota Medan, Jumat (30/8/2024).

Sebelum menjalani tes kesehatan, kepada awak media, Prof Ridha Dharmajaya dan Abdul Rani mengaku tidak memiliki persiapan khusus. Keduanya hanya fokus untuk beristirahat yang cukup sebelum menjalani tes kesehatan.

“Alhamdulillah hari ini kami melakukan pemeriksaan kesehatan. Persiapan secara khusus untuk menjalani tes kesehatan ini tidak ada, kami hanya istirahat yang cukup. Selama ini kita tidurnya hanya dua atau tiga jam dalam sehari, tapi tadi malam saya tidurnya cukup,” ucap Prof Ridha.

Prof Ridha juga mengaku tidak ada mengkonsumsi suplemen tertentu agar dirinya dalam kondisi siap untuk menjalani tes kesehatan tersebut.

“Saya tidak ada konsumsi suplemen ataupun vitamin tertentu, cukup istirahat saja,” ujar Prof Ridha yang kini telah menjadi Anggota PDI Perjuangan tersebut.

Ridha juga mengaku bahwa dirinya tidak memiliki riwayat penyakit yang serius sehingga dirinya tidak khawatir atas hasil tes kesehatan yang akan dirinya dan Abdul Rabu jalani bersama dua paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan lainnya.

“Intinya kondisi kami InsyaAllah hari ini cukup baik. Kami berharap semuanya berjalan lancar dan tidak ada masalah,” pungkasnya.

Seperti diketahui, majunya Prof Ridha Dharmajaya bersama Abdul Rani sempat viral di pemberitaan. Pasalnya, Prof Ridha Dharmajaya awalnya telah ditetapkan DPP PDIP untuk berpasangan dengan Ketua DPP Pujakesuma bidang Pemuda dan Olahraga, Adi Saputra.

Namun selang sehari kemudian, nama Adi Saputra diganti dengan Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Medan, Abdul Rani. Sosok Abdul Rani sendiri dikenal sebagai politisi senior sekaligus Anggota DPRD Kota Medan tiga periode dari tiga dapil yang berbeda.

Pengalaman Abdul Rani sebagai Anggota DPRD Kota Medan selama 15 tahun itu disebut-sebut sebagai ‘nilai jual’ tersendiri sehingga dirinya dianggap lebih layak untuk mendampingi Prof Ridha Dharmajaya di Pilkada Medan 2024.(map/han)

Exit mobile version