23.1 C
Medan
Monday, January 20, 2025

Guru Harus Terampil dan Kreatif

PELANTIKAN: Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Hasan Basri diabadikan bersama para guru honorer pada Pelantikan dan Pengukuhan IGH Kota Medan di Gedung Serbaguna Stok Bina Guna Medan, Kamis (9/8).

Wali Kota Medan HT Dzulmi Eldin, diwakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Hasan Basri, menghadiri pelantikan dan pengukuhan Ikatan Guru Honorer (IGH) Kota Medan masa bakti 2018-2022 di Gedung Serbaguna Stok Bina Guna Medan, Kamis (9/8) lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Hasan mengatakan, apapun statusnya, guru merupakan profesi terhormat. Maka dari itu, guru honorer harus mampu meningkatkan kehormatan tersebut dengan cara menekuni profesinya.

“Dengan menekuni profesi, insya Allah suatu waktu akan ada anugerah bagi kita,” tutur Hasan. Hasan menceritakan, ia juga berawal dari seorang guru honorer. Berkat tekad dan ketekunannya dalam bekerja, kini Hasan dipercaya oleh Wali Kota Medan untuk menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan. “Tidak ada karir yang instan. Semua ada prosesnya, dan butuh waktu serta ketekunan untuk mencapai kesuksesan. Apabila kalian mempercayainya, insya Allah kalian akan bisa seperti saya,” imbaunya.

Di akhir sambutan, Hasan berpesan, agar para guru honorer senantiasa meningkatkan pengetahuan, kecerdasan, dan keterampilan. “Sebagai guru harus terampil, jangan hanya datang lalu memberikan materi saja. Tapi harus kreatif, misalnya menulis sebuah buku dan menyusun sistem pembelajaran yang berguna bagi anak didik dan sekolah,” pesannya.

Dalam kesempatan ini, Hasan juga menyerahkan secara simbolis SK Guru Honorer atas nama Wali Kota Medan. SK ini dibuat untuk memberikan kepastian kepada guru dalam bekerja. Adapun susunan pengurus IGH Kota Medan Periode 2018-2022, yakni Ketua Rivan, Sekretaris Rusliwati Angraini Sihombing, Bendahara Yuli Debora, dan dibantu bidang-bidang.

Sebelumnya, Ketua terpilih IGH Kota Medan, Rivan mengatakan, IGH merupakan wadah bagi guru honorer seluruh Kota Medan, dengan mengusung misi meningkatkan kompetensi, sehingga semakin profesional dalam mendidik para siswa. Turut hadir dalam acara pelantikan ini, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Medan Ramlan Tarigan, Kabid Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan H Syarial. (ris/saz)

PELANTIKAN: Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Hasan Basri diabadikan bersama para guru honorer pada Pelantikan dan Pengukuhan IGH Kota Medan di Gedung Serbaguna Stok Bina Guna Medan, Kamis (9/8).

Wali Kota Medan HT Dzulmi Eldin, diwakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Hasan Basri, menghadiri pelantikan dan pengukuhan Ikatan Guru Honorer (IGH) Kota Medan masa bakti 2018-2022 di Gedung Serbaguna Stok Bina Guna Medan, Kamis (9/8) lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Hasan mengatakan, apapun statusnya, guru merupakan profesi terhormat. Maka dari itu, guru honorer harus mampu meningkatkan kehormatan tersebut dengan cara menekuni profesinya.

“Dengan menekuni profesi, insya Allah suatu waktu akan ada anugerah bagi kita,” tutur Hasan. Hasan menceritakan, ia juga berawal dari seorang guru honorer. Berkat tekad dan ketekunannya dalam bekerja, kini Hasan dipercaya oleh Wali Kota Medan untuk menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan. “Tidak ada karir yang instan. Semua ada prosesnya, dan butuh waktu serta ketekunan untuk mencapai kesuksesan. Apabila kalian mempercayainya, insya Allah kalian akan bisa seperti saya,” imbaunya.

Di akhir sambutan, Hasan berpesan, agar para guru honorer senantiasa meningkatkan pengetahuan, kecerdasan, dan keterampilan. “Sebagai guru harus terampil, jangan hanya datang lalu memberikan materi saja. Tapi harus kreatif, misalnya menulis sebuah buku dan menyusun sistem pembelajaran yang berguna bagi anak didik dan sekolah,” pesannya.

Dalam kesempatan ini, Hasan juga menyerahkan secara simbolis SK Guru Honorer atas nama Wali Kota Medan. SK ini dibuat untuk memberikan kepastian kepada guru dalam bekerja. Adapun susunan pengurus IGH Kota Medan Periode 2018-2022, yakni Ketua Rivan, Sekretaris Rusliwati Angraini Sihombing, Bendahara Yuli Debora, dan dibantu bidang-bidang.

Sebelumnya, Ketua terpilih IGH Kota Medan, Rivan mengatakan, IGH merupakan wadah bagi guru honorer seluruh Kota Medan, dengan mengusung misi meningkatkan kompetensi, sehingga semakin profesional dalam mendidik para siswa. Turut hadir dalam acara pelantikan ini, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Medan Ramlan Tarigan, Kabid Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan H Syarial. (ris/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/