BINJAI- Naila, bocah empat tahun ini, ditemukan tewas di dalam sumur sesaat setelah ditinggal orangtuanya ke pasar, Rabu (19/10) sekitar pukul 10.00 WIB.
Kepergian buah hati pasangan suami istri, Kholif (27) dan Iin Sundari (25) warga Jalan Umar Baki, Kelurahan Limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat itu, menyisakan kesedihan dan penyesalan mendalam bagi keluarga. Pasalnya, pasangan suami istri tersebut tidak menyangka, kalau anak satu-satunya dengan cepat meninggalkan mereka. (dan)