26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Jalan Pangkalansusu Rusak Parah

Ilustasi jalan rusak
Ilustrasi

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Masyarakat yang berdomisili di sepanjang Jalan Pangkalan Susu, Kelurahan Beras Basah, mengeluhkan perbaikan jalan mereka yang rusak parah.

“Sudah belasan tahunan tak diperbaiki. Padahal hanya tinggal beberapa kilometer saja yang belum diaspal. Sementara jalan dari simpang 3 Pangkalansusu hingga ke kantor PLN sudah diaspal,”keluh Aslamuddin, warga sekitar kepada Sumut Pos, Rabu (10/7).

Dikatakan Aslamuddin, akibat rusaknya badan jalan tersebut, beberapa pengendara yang melintasi, sering mengalami kecelakaan. “Siapun yang melintasi jalan ini, pasti tidak nyaman,”sambung Bu Ida, warga sekitar lainnya.

Sementara itu, Camat Pangkalansusu T Fahrizal Azmi SSos mengaku telah mengetahui rusaknya badan jalan yang dikeluhkan warga tersebut.

Diakui Fahrizal, Jalan Pangkalansusu merupakan jalan provinsi. Pun begitu, pihaknya sudah melakukan kordinasi dengan Pemrovsu terkait rusaknya badan jalan tersebut. “Dalam musrenbang sudah kita usulkan untuk dilakukan perbaikan. Pihak Pemprovsu juga kabarnya akan melakukan perbaikan tahun ini. Mudah-mudahan jalan tersebut segera diaspal,” tandasnya. (yes)

Ilustasi jalan rusak
Ilustrasi

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Masyarakat yang berdomisili di sepanjang Jalan Pangkalan Susu, Kelurahan Beras Basah, mengeluhkan perbaikan jalan mereka yang rusak parah.

“Sudah belasan tahunan tak diperbaiki. Padahal hanya tinggal beberapa kilometer saja yang belum diaspal. Sementara jalan dari simpang 3 Pangkalansusu hingga ke kantor PLN sudah diaspal,”keluh Aslamuddin, warga sekitar kepada Sumut Pos, Rabu (10/7).

Dikatakan Aslamuddin, akibat rusaknya badan jalan tersebut, beberapa pengendara yang melintasi, sering mengalami kecelakaan. “Siapun yang melintasi jalan ini, pasti tidak nyaman,”sambung Bu Ida, warga sekitar lainnya.

Sementara itu, Camat Pangkalansusu T Fahrizal Azmi SSos mengaku telah mengetahui rusaknya badan jalan yang dikeluhkan warga tersebut.

Diakui Fahrizal, Jalan Pangkalansusu merupakan jalan provinsi. Pun begitu, pihaknya sudah melakukan kordinasi dengan Pemrovsu terkait rusaknya badan jalan tersebut. “Dalam musrenbang sudah kita usulkan untuk dilakukan perbaikan. Pihak Pemprovsu juga kabarnya akan melakukan perbaikan tahun ini. Mudah-mudahan jalan tersebut segera diaspal,” tandasnya. (yes)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/