Bintang Mahaputra Adipradana Buat Sultan Serdang V Tuanku Sulaiman Syariful Alamsyah
SULTAN Serdang V Tuanku Sulaiman Syariful Alamsyah mendapat kehormatan pemerintah Indonesia dengan menerima Bintang Mahaputra Adipradana sekaligus diangkat sebagai Tokoh Pejuang Dari Sumut.
Penghargaan ini disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada keluarga Sultan Serdang V, Prof Hj T Silvana Sinar di Jakarta, Selasa (8/11). Penghargaan ini selanjutnya dibawa ke Sumut Rabu (9/11) yang mendapat sambutan antusias dari masyarakat Sumut.
Penghargaan ini diserahkan Prof Hj T Silvana Sinar kepada Sultan Serdang VIII Tuanku Ahmad Talaah di VIP Room Bandara Polonia. Sultan Serdang VIII pun menyerahkan penghargaan ini secara simbolis kepada Bupati Serdang Bedagai diwakili Wakil Bupati Serdang Bedagai Ir Sukirman dan Bupati Deli Serdang diwakili Kepala Kesbanglinmas Deli Serdang H Eddy Azwar.
Disini juga dilaksanakan tepung tawar kepada Prof Hj T Silvana Sinar antara lain dilakukan Bupati Serdang Bedagai, Bupati Deli Serdang, pengurus PB Mabmi H Tengku Yos Rizal, tokoh Kesultanan Serdang, tokoh sastra Sumut dan undangan lain. Juga dilaksanakan kegiatan ramah tamah.
Sambutan hangat juga ditunjukkan Plt Gubsu H Gatot Pujonugroho ST yang menggelar jamuan makan bersama di kantor Gubsu Jalan Diponegoro Medan. Disini, petinggi Pemprovsu ini juga menerima secara simbolis penghargaan yang diterima Sultan Serdang V tersebut.
Plt Gubsu Gatot Pujonugroho ST memberi apresiasi terhadap Sultan Serdang V yang banyak berperan dalam perjuangan bangsa dan memajukan pembangunan di Sumut, Menurut dia, semangat kepahlawan yang ditunjukkan Sultan Serdang V harus dilanjutkan generasi muda Sumut. ‘’Penghargaan ini merupakan spirit bagi masyarakat Sumut dalam meneruskan pembangunan Sumut,’’ katanya.
Gatot menambahkan, sejarah kepahlawanan dari tokoh-tokoh pejuang di Sumut akan dijadikan materi pembelajaran di Sumut termasuk dalam pelajaran muatan lokal. Ia pun memberi apresiasi terhadap usulan agar nama Bandara Kualanamu dijadikan sebagai Bandara Sultan Serdang V.
Ungkapan senada juga diutarakan Wakil Bupati Serdang Bedagai Ir Sukirman. Ia mengatakan, Sultan Serdang V yang mendapatkan penghargaan dari Presiden berupa Bintang Mahaputra Adipradana merupakan kebanggan masyarakat Sumut terutama masyarakat Serdang Bedagai. ‘’Apalagi situs sejarah Sultan Serdang V berada di Perbaungan,’’ terangnya.
Sukirman meminta perjalanan hidup Sultan Serdang V dapat menjadi muatan lokal pendidikan Sejarah yang diajarkan di sekolah-sekolah. ‘’Nilai-nilai kepahlawan dan cita-cita para pahlawan dapat diajarkan kepada anak didik,’’ ungkap Wakil Bupati Serdang Bedagai tersebut.
Kepala Kesbanglinmas Deli Serdang H Eddy Azwar mengungkapkan, Sultan Serdang V sebagai tokoh masyarakat Deli Serdang pertama yang menerima penghargaan Bintang Mahaputra Adipradana dari presiden. Ia pun berharap, keberadaan museum koleksi Sultan Serdang dapat dikembangkan sehingga masyarakat dapat mengetahui lebih luas kepahlawanan Sultan Serdang,’’ ucapnya.
Atas berbagai apresiasi ini, Tuanku Ahmad Talaah menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Sumut termasuk Plt Gubsu, Bupati Deli Serdang dan Bupati Serdang Bedagai yang telah memberikan rekomendasi kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. ‘’Terima kasih juga kepada pemerintah, para ahli waris, sejarawan, para datok dan masyarakat. Sisi yang tertutup kabut telah terbuka lebar. Penghargaan ini kiranya dapat menjadi sumber inspirasi dan motivasi. Kedepan akan muncul tokoh Deli Serdang, Sergai dan Sumut yang memperoleh penghargaan Bintang Mahaputra,’’ kata Tuanku Ahmad Talaah yang juga Ketua DPD Partai Golkar Deli Serdang. (*)