SUMUTPOS.CO – General Manager PT PLN (Persero) UIW Sumatera Utara Pandapotan Manurung dukung kebutuhan listrik PT. JUI SHIN INDONESIA dengan melakukan kunjungan sekaligus penyalaan penyambungan permohonan perubahan daya dari 3.456.000 VA menjadi 10.380.000 VA.
PT JUI SHIN INDONESIA adalah perusahaan dengan slogan Innovation for every lifestyle yang bergerak di bidang manufaktur keramik dengan merk dagang Garuda Tile. Di masa pandemi Covid 19 ini PT JUI SHIN masih mampu bertahan dan terus meningkatkan produksi dikarenakan banyaknya pesanan keramik baik dalam dan luar negeri.
Kunjungan yang dilakukan pada bulan peringatan pelanggan nasional ini merupakan bentuk apresiasi dan perhatian Manajemen PLN UIW Sumatera Utara atas permohonan tambah daya yang dilakukan oleh PT JUI SHIN INDONESIA yang telah menjadi pelanggan PLN selama ini.
Kedatangan Manajemen PLN UIW Sumatera Utara disambut hangat oleh Mr. Lee selaku Director Productionbeserta jajarannya dan dilanjutkan dengan diskusi terkait rencana kebutuhan energi perusahaan manufaktur ini di masa yang akan datang serta saran dan masukan atas pelayanan yang diberikan PLN selama ini.
Saat berlangsungnya diskusi, Pandapotan Manurung menjelaskan bahwa pelanggan sudah sangat dipermudah dengan adanya aplikasi PLN Mobile sehingga semua pelanggan dapat memantau pemakaian listrik, pelaporan gangguan maupun keluhan, permohonan layanan serta berbagai fitur yang dapat dinikmati lainnya. “Kami mengucapkan terima kasih kepada PT JUI SHIN INDONESIA atas kepercayaannya kepada PLN dan kami berharap PT. JUI SHIN dapat berkembang terus dalam meningkatkan produksinya dan menambah daya listriknya. Saran yang telah disampaikan tadi akan kami tindak lanjuti untuk meningkatkan pelayanan PLN,” ujar Pandapotan Manurung.
Di akhir pertemuan, PT. JUI SHIN INDONESIA juga menyampaikan terima kasih karena PLN telah support kebutuhan listrik, sehingga kedepannya menjadi yakin bahwa kebutuhan listrik bukan suatu masalah lagi. (ila)
SUMUTPOS.CO – General Manager PT PLN (Persero) UIW Sumatera Utara Pandapotan Manurung dukung kebutuhan listrik PT. JUI SHIN INDONESIA dengan melakukan kunjungan sekaligus penyalaan penyambungan permohonan perubahan daya dari 3.456.000 VA menjadi 10.380.000 VA.
PT JUI SHIN INDONESIA adalah perusahaan dengan slogan Innovation for every lifestyle yang bergerak di bidang manufaktur keramik dengan merk dagang Garuda Tile. Di masa pandemi Covid 19 ini PT JUI SHIN masih mampu bertahan dan terus meningkatkan produksi dikarenakan banyaknya pesanan keramik baik dalam dan luar negeri.
Kunjungan yang dilakukan pada bulan peringatan pelanggan nasional ini merupakan bentuk apresiasi dan perhatian Manajemen PLN UIW Sumatera Utara atas permohonan tambah daya yang dilakukan oleh PT JUI SHIN INDONESIA yang telah menjadi pelanggan PLN selama ini.
Kedatangan Manajemen PLN UIW Sumatera Utara disambut hangat oleh Mr. Lee selaku Director Productionbeserta jajarannya dan dilanjutkan dengan diskusi terkait rencana kebutuhan energi perusahaan manufaktur ini di masa yang akan datang serta saran dan masukan atas pelayanan yang diberikan PLN selama ini.
Saat berlangsungnya diskusi, Pandapotan Manurung menjelaskan bahwa pelanggan sudah sangat dipermudah dengan adanya aplikasi PLN Mobile sehingga semua pelanggan dapat memantau pemakaian listrik, pelaporan gangguan maupun keluhan, permohonan layanan serta berbagai fitur yang dapat dinikmati lainnya. “Kami mengucapkan terima kasih kepada PT JUI SHIN INDONESIA atas kepercayaannya kepada PLN dan kami berharap PT. JUI SHIN dapat berkembang terus dalam meningkatkan produksinya dan menambah daya listriknya. Saran yang telah disampaikan tadi akan kami tindak lanjuti untuk meningkatkan pelayanan PLN,” ujar Pandapotan Manurung.
Di akhir pertemuan, PT. JUI SHIN INDONESIA juga menyampaikan terima kasih karena PLN telah support kebutuhan listrik, sehingga kedepannya menjadi yakin bahwa kebutuhan listrik bukan suatu masalah lagi. (ila)