BINJAI, SUMUTPOS.CO – Wakil Wali Kota Binjai, H Rizky Yunanda Sitepu menyambut dengan penuh suka cita kedatangan Cut Rini Pujianti, orangtua dari Sarah Pujianti yang merupakan pelajar kelas X di Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Binjai di rumah dinas, Jalan Samanhudi, Kelurahan Satria, Binjai Kota, Rabu (15/6).
Untuk menghidupi ketiga anaknya, Cut Rini Pujianti berjualan sayur keliling sambil berdagang keripik dan peyek. Hasil dari dagang tersebut ternyata tidak dapat menutupi biaya makan, dan sekolah kedua anaknya. Akibatnya, wanita yang berusia 40 tahun ini harus meminjam uang dengan rentenir.
Selain Sarah Pujianti, Cut juga berjuang untuk pendidikan anak keduanya yang masih berstatus pelajar kelas VIII di Sekolah Menengah Pertama Negeri 7 Binjai. Dan terakhir, anak ketiganya yang masih balita berusia sekitar 2 tahun.
Kehadiran Cut Rini Pujianti ini langsung diterima oleh Wakil Wali Kota Binjai, H Rizky Yunanda Sitepu. Dalam kesempatan tersebut, Wawako Binjai ini memberikan bantuan sepeda dan uang tunai. “Kedatangan orang tua Sarah atas masukan dari guru di SMAN 3 Binjai ketika saya kunjungan datang ke sekolah yang pernah mendidik saya dulu. Saya diberitahu oleh salah seorang guru bahwasanya, ada salah seorang anak yang sudah putus sekolah selama setahun dikarenakan latar belakang orang tua yang tidak mampu,” ujar Wawako Binjai, , Kamis (16/6). (ted/ram)