LABUHANBATU, SUMUTPOS.CO – Kapolres Labuhanbatu, AKBP Anhar Arlia Rangkuti menjelaskan, pemeriksaan senjata api (senpi) yang dilakukan terhadap personel kepolisian di jajarannya, bertujuan mengontrol dan mengecek kelengkapan surat senjata, kelayakan, kebersihan, dan amunisinya.
“Tujuannya untuk memastikan senpi dinas yang dimiliki personel, tetap dalam keadaan terawat dan tidak disalahgunakan,” ungkap Anhar, saat gelaran pemeriksaan dan pengecekan berkala senpi dinas personel pada jajaran Polres Labuhanbatu di Lapangan Apel Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH Thamrin Rantauprapat, Kamis (14/7).
Pemeriksaan dan pengecekan senpi ini dilakukan usai apel pagi. Pada kegiatan itu, seluruh personel yang memiliki senpi dinas secara bergantian menjalani pemeriksaan dan pengecekan.
Anhar lebih lanjut menjelaskan, senpi yang dimiliki personel berfungsi untuk melindungi masyarakat, ketika menjalankan tugas menjaga kamtibmas. Dalam rangka itu pula, pemeriksaan dan pengecekan senpi dinas ini digelar Polres Labuhanbatu.
“Jangan sampai ada pelanggaran bagi pemilik senpi. Seperti diketahui, tidak semua personel diizinkan untuk memiliki senpi dinas,” tegasnya.
Setelah melakukan pemeriksaan dan pengecekan senpi ini, Kapolres Labuhanbatu juga melakukan analisis dan evaluasi pengamanan obvitnas atau objek tertentu di Aula Yanpiter Polres Labuhanbatu, kepada personel yang melaksanakan pengamanan. (fdh/saz)