30 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

Djohar Arifin Husin Cup 2023 Kembali Digelar, 26 Klub Siap Bersaing

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Turnamen sepakbola Djohar Arifin Husin Cup 2023 kembali digelar di lapangan sepakbola Bengkel, Desa Kwala Begumit, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Minggu (8/1/2023). Sebanyak 26 klub sepakbola dari Langkat, Binjai, Deliserdang, dan Kota Medan ambil bagian dalam turnamen yang langsung dibuka Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Djohar Arifin Husin didampingi Camat Stabat, Nuriadi S Sos.

Dalam sambutannya, Djohar Arifin mengatakan, turnamen ini sebagai media untuk menyalurkan bakat pesepakbola amatir yang ada di Kabupaten Langkat dan sekitarnya. Pasalnya, para pemain sepakbola berlatih setiap hari, namun jadwal pertandingan hampir tidak ada karena minimnya turnamen yang digelar.

“Makanya kita gelar turnamen hari ini, supaya para pemain sepakbola bisa mengukur kemampuan masing-masing untuk bertanding pada turnamen ini. Tahun 2022 lalu, kita gelar turnamen di Desa Pantai Gemi Kecamatan Stabat. Saat ini kita gelar turnamen di Desa Kwala Begumit, Kecamatan Stabat,” kata mantan Ketua Umum PSSI ini.

Dia juga mengungkapkan, dirinya berusaha memeriahkan turnamen ini dengan menyiapkan piala bergilir dan uang pembinaan bagi tim juara. “Saya berharap turnamen ini bisa berjalan dengan baik dan lancar, tidak ada keributan-keributan.Turnamen ini juga sebagai pertandingan persahabatan, karena dari Utara dan Selatan, semua berkumpul di sini untuk saling berkenalan antar tim. Kepada para tim peserta saya ucapkan selamat bertanding, jaga sportifitas bermain,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Djohar juga menyampaikan kepada masyarakat Kabupaten Langkat yang memiliki anak yang masih sekolah dan membutuhkan biaya pendidikan, baik itu tingkat SD, SMP, SMA atau SMK, ada program beasiswa dari pemerintah yang bisa disalurkan Djohar Arifin. “Di Kabupaten Langkat ini sudah ada sekitar 20 siswa yang kita salurkan, sehingga anak-anak kita tidak terhenti sekolah karena faktor ekonomi. Untuk siswa SD sebesar Rp450.000, SMP Rp750.000, SMA dan SMK Rp1.000.000 dan untuk perguruan tinggi uang kuliah sampai 8 semester hingga selesai, ditambah uang bulanan Rp950.000 per/bulan.Yang kita mau anak-anak Langkat ini mayoritas jadi sarjana semua, jadi punya masa depan yang cemerlang,” bebernya.

Sementara, Camat Stabat Nuriadi SSos mengucapkan terima kasih kepada Djohar Arifin Husin yang telah menggelar turnamen sepakbola ini. Walaupun daerah pemilihan Djohar Arifin terdiri dari beberapa kabupaten/kota, namun dia tetap memilih Kabupaten Langkat untuk menggelar turnamen sepakbola.

“Beliau juga berasal dari Langkat dan pada hari ini, beliau kembali ke Langkat untuk membuat kegiatan-kegiatan bagi para pemuda di Langkat. Sekali lagi kami atas nama pemerintah Kecamatan Stabat, juga mengucapkan terima kasih kepada panitia, karena terlaksananya kegiatan ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh panitia. Kami berharap kepada peserta tim turnamen ini jaga sportivitas sebagai olahragawan,” pungkasnya.

Acara pembukaan turnamen dihadiri rombongan staf DPR-RI Jakarta Camat Stabat,Dan Ramil Stabat,Kapolsek Stabat, para paguyuban Jawa, DPD Pendowo (Perhimpunan Wargo Djowo) Kabupaten Langkat di bawah kepemimpinan Supriadi, DPD GM (Generasi Muda Pujakesuma) Kabupaten Langkat diketuai Mas Erwinsyah SPd SH, FKPPI, Kades Kwala Begumit, Kades Kepala Sungai, Kades Mangga, Kades Karang Anyar, Ketua HNSI (Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia) Sumut K Adha Nur, tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Sementara, pada pertandingan perdana mempertemukan Putra Setia FC vs PSMS Junior berlangsung seru dan berimbang. Bahkan hingga peluit panjang ditiup wasit, skor bertahan 1-1. Untuk menentukan pemenangnya, dilakukan adu penalti, dan akhirnya dimenangkan Putra Setia FC dengan skor 3-2. Sedangkan pada pertandingan kedua, Johor FC menghadapi Macan Tapanuli, dimemangkan Johor FC engan skor tipis 1-0. (mag-6)

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Turnamen sepakbola Djohar Arifin Husin Cup 2023 kembali digelar di lapangan sepakbola Bengkel, Desa Kwala Begumit, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Minggu (8/1/2023). Sebanyak 26 klub sepakbola dari Langkat, Binjai, Deliserdang, dan Kota Medan ambil bagian dalam turnamen yang langsung dibuka Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Djohar Arifin Husin didampingi Camat Stabat, Nuriadi S Sos.

Dalam sambutannya, Djohar Arifin mengatakan, turnamen ini sebagai media untuk menyalurkan bakat pesepakbola amatir yang ada di Kabupaten Langkat dan sekitarnya. Pasalnya, para pemain sepakbola berlatih setiap hari, namun jadwal pertandingan hampir tidak ada karena minimnya turnamen yang digelar.

“Makanya kita gelar turnamen hari ini, supaya para pemain sepakbola bisa mengukur kemampuan masing-masing untuk bertanding pada turnamen ini. Tahun 2022 lalu, kita gelar turnamen di Desa Pantai Gemi Kecamatan Stabat. Saat ini kita gelar turnamen di Desa Kwala Begumit, Kecamatan Stabat,” kata mantan Ketua Umum PSSI ini.

Dia juga mengungkapkan, dirinya berusaha memeriahkan turnamen ini dengan menyiapkan piala bergilir dan uang pembinaan bagi tim juara. “Saya berharap turnamen ini bisa berjalan dengan baik dan lancar, tidak ada keributan-keributan.Turnamen ini juga sebagai pertandingan persahabatan, karena dari Utara dan Selatan, semua berkumpul di sini untuk saling berkenalan antar tim. Kepada para tim peserta saya ucapkan selamat bertanding, jaga sportifitas bermain,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Djohar juga menyampaikan kepada masyarakat Kabupaten Langkat yang memiliki anak yang masih sekolah dan membutuhkan biaya pendidikan, baik itu tingkat SD, SMP, SMA atau SMK, ada program beasiswa dari pemerintah yang bisa disalurkan Djohar Arifin. “Di Kabupaten Langkat ini sudah ada sekitar 20 siswa yang kita salurkan, sehingga anak-anak kita tidak terhenti sekolah karena faktor ekonomi. Untuk siswa SD sebesar Rp450.000, SMP Rp750.000, SMA dan SMK Rp1.000.000 dan untuk perguruan tinggi uang kuliah sampai 8 semester hingga selesai, ditambah uang bulanan Rp950.000 per/bulan.Yang kita mau anak-anak Langkat ini mayoritas jadi sarjana semua, jadi punya masa depan yang cemerlang,” bebernya.

Sementara, Camat Stabat Nuriadi SSos mengucapkan terima kasih kepada Djohar Arifin Husin yang telah menggelar turnamen sepakbola ini. Walaupun daerah pemilihan Djohar Arifin terdiri dari beberapa kabupaten/kota, namun dia tetap memilih Kabupaten Langkat untuk menggelar turnamen sepakbola.

“Beliau juga berasal dari Langkat dan pada hari ini, beliau kembali ke Langkat untuk membuat kegiatan-kegiatan bagi para pemuda di Langkat. Sekali lagi kami atas nama pemerintah Kecamatan Stabat, juga mengucapkan terima kasih kepada panitia, karena terlaksananya kegiatan ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh panitia. Kami berharap kepada peserta tim turnamen ini jaga sportivitas sebagai olahragawan,” pungkasnya.

Acara pembukaan turnamen dihadiri rombongan staf DPR-RI Jakarta Camat Stabat,Dan Ramil Stabat,Kapolsek Stabat, para paguyuban Jawa, DPD Pendowo (Perhimpunan Wargo Djowo) Kabupaten Langkat di bawah kepemimpinan Supriadi, DPD GM (Generasi Muda Pujakesuma) Kabupaten Langkat diketuai Mas Erwinsyah SPd SH, FKPPI, Kades Kwala Begumit, Kades Kepala Sungai, Kades Mangga, Kades Karang Anyar, Ketua HNSI (Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia) Sumut K Adha Nur, tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Sementara, pada pertandingan perdana mempertemukan Putra Setia FC vs PSMS Junior berlangsung seru dan berimbang. Bahkan hingga peluit panjang ditiup wasit, skor bertahan 1-1. Untuk menentukan pemenangnya, dilakukan adu penalti, dan akhirnya dimenangkan Putra Setia FC dengan skor 3-2. Sedangkan pada pertandingan kedua, Johor FC menghadapi Macan Tapanuli, dimemangkan Johor FC engan skor tipis 1-0. (mag-6)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/