MEDAN, SUMUTPOS.CO- Anggota MPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Drs Hendrik H Sitompul MM menggelar Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Medan, Jumat (21/4//2023). Menurut Hendrik, sosialisasi ini merupakan salah satu tugasnya sebagai Anggota MPR RI agar masyarakat lebih mantap dalam hidup berbangsa dan bernegara Republik Indonesia.
“Adapun keempat pilar kebangsaan itu yakni mencakup Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, Undang-Undang Dasar (UUD) Negara Republik Indonesia tahun 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika,” kata Hendrik Sitompul di hadapan ratusan peserta yang hadir.
Di katakan Hendrik, 4 Pilar kebangsaan ini sangat penting diketahui dan dipahami oleh seluruh rakyat Indonesia, karena dengan 4 pilar inilah keutuhan hidup berbangsa dan bernegara dapat berjalan dengan baik untuk mewujudkan tujuan negara. “Masyarakat wajib tau dan paham 4 pilar kebangsaan, karena dengan itulah tujuan negara yakni masyarakat adil dan makmur dapat terwujud,” ujar Hendrik.
Selain itu dijelaskan Hendrik, 4 Pilar Kebangsaan merupakan benteng yang senantiasa menjaga keutuhan bangsa dan Negara Republik Indonesia. “Empat Pilar Kebangsaan merupakan benteng menjaga keutuhan hidup berbangsa dan bernegara,” tambahnya.
Namun, katanya, agar benteng itu tetap kokoh maka hal yang sangat penting untuk dilakukan oleh masyarakat adalah membuang rasa benci, iri, sok dan dengki dalam hidupnya. “Untuk menjaga 4 pilar kebangsaan tetap kokoh maka hal yang perlu dilaksanakan masyarakat adalah membuang iri, dengki, sok dan benci, sifat yang senang melihat orang susah, susah melihat orang senang,” tegas Hendrik. (adz)