MAU cepat kerja terutama di bidang kemaritiman yang jadi masa depan Indonesia? Mau jadi pelaut andal dan berkompeten di era revolusi industri 5.0?
Ayo kuliah di Politeknik Adiguna Maritim Indonesia di Jalan Brigjen Bejo dh Jalan Pertempuran Nomor 125 Pulobrayan Medan. Inilah salah satu politeknik terbaik di Sumut yang mencerahkan masa depan generasi penerus.
Hasil monev pemetaan mutu perguruan tinggi swasta di Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Sumut tahun 2021, Politeknik Adiguna Maritim Indonesia terpilih sebagai politeknik terbaik di Sumut. Perguruan tinggi ini telah berpengalaman lebih dari 60 tahun yang didirikan Yayasan Pendidikan Maritim.
Politeknik Adiguna Maritim Indonesia pun banyak menerima penghargaan. Berkat prestasi dan keunggulan yang dicapai, Politeknik Adiguna Maritim Indonesia mendapatkan pengesahan atau pengakuan, baik ditingkat nasional dan internasional. Diantaranya dari International Maritim Organization, Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan dan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi.
Politeknik Adiguna Maritim Indonesia ini juga tersedia beasiswa hingga tamat dari perusahaan perkapalan dan beasiswa dari pemerintah. Saat ini politeknik ini mengelola tiga program studi yakni Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga dan Kepelabuhan (KPKN), Teknika dan Nautika.
”Politeknik ini berada dilokasi strategis sehingga mudah didatangi dengan kendaraan pribadi maupun umum. Bisa naik bus Trans Metro Deli yang nyaman, turun di dekat Flyover Pulobrayan atau beragam angkutan kota. Kalau bawa kendaraan pribadi, Politeknik Adiguna Maritim Indonesia juga tersedia tempat parkir yang luas,” kata Pembina Yayasan Pendidikan Maritim Politeknik AMI Medan Yuris Danilwan SE MSi PhD di Medan, kemarin.
Kampus ini punya fasilitas pendidikan yang mumpuni. Ada Bridge simulator dan engine simulator yang serasa sedang membawa kapal. Perpustakaan lengkap, ruang perkuliahan nyaman, musala tempat salat pun tersedia. Kantinnya juga bikin kita rileks. (dmp)