30 C
Medan
Sunday, September 29, 2024

Fadilla Darus Unjuk Kemampuan di Kampus Klaten

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Fadilla Darus membuktikan kemampuannya dengan membanggakan. Atlet berkuda show jumping Sumatra Utara tersebut menempati posisi kelima pada Kejuaraan Piala Kampus Kuda Klaten di Kampus Kudà Klaten, Kecamatan Prambanan, Jawa Tengah, Minggu (1/10).

Fadilla Darus yang merupakan pelajar kelas 2 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Harapan 1 Kota Medan ini mengawali debutnya di kelas show jumping dengan baik. Dia berada di posisi kelima dari 120 peserta dengan total waktu 64,72 detik.

Juara di kelas ini diraih atlet berkuda pria, Naga Banyu Rahmat dari Club Solo Equestrian Center dengan catatan waktu 63,84 detik. Almira Jasmine (De Chirsto Klaten) di posisi kedua, Audrielenna Sulistomo (De Christo Klaten) di posisi ketiga, dan Yessa Rachma (Yussar Stable And Riding Club) di posisi keempat.

“Jumlah peserta untuk kelas show jumping ini diikuti 120 peserta dari berbagai klub yang ada di Indonesia,” ujar Muhammad Jamaludin Effendi, pelatih utama Horse Back Archeri (panahan berkuda) dan technisi start gate (kotak start kuda pacu) PP Pordasi Pusat, Senin (2/10).

Raihan prestasi Fadilla Darus yang merupakan atlet muda anak dari pasangan Fadli Darus dan Dina tersebut sangat membanggakan Sumatera Utara, sekolah, dan kedua orang tuanya.

Dilla menungangi Kuda Drupadi dari Klub Kampus Kuda Kelaten dengan nomer Punggung 176 tersebut menuai pujian. “Semoga ke depannya Dilla akan lebih banyak mengukir prestasi di dunia olahraga berkuda,” harap Jamal.

Kejuaraan kelas equestrian antar daerah ini diikuti kuda, atlet, pelatih dan klub nasional yang sudah berpengalaman dari Jawa dan Sumatra. Fadilla Darus mewakili dari SRS (SMEC Riding School ) milik Dr Imsya Syatari Medan, SMEC Group yang merupakan rumah sakit mata.

Sumut sendiri mengirimkan tiga atlet untuk kategori jumping, yakni Fadila Darus, Jesley Francesa WY, dan Brandon Toa (WTC Equestrian Berastagi Medan).

Fadilla Darus meraih peringkat kelima di kelas jumping 30-50cm karegori U-18. Kemudian Brandon Toa berada di peringkat empat dan enam untuk kelas 50-70 cm U-18. Sedangkan Jesley Francesa WY meraih peringkat 25 di kelas 30-50 cm U-18.

Tampilnya rider-rider asal Sumatera Utara pada kejuaraan di Pulau Jawa menunjukkan animo kegiatan berkuda menuju prestasi semakin berkembang di Medan dan sekitarnya.

“Kami dari Pordasi Sumatera Utara sangat berterima kasih kepada SRS Stable dan WTC Equistrian Berastagi yang telah mendukung kegiatan seperti ini. Harapan kami rider-rider kita tetap semangat berlatih,” ujar Ketua Komisi Equestrian Pengprov Pordasi Sumatera Utara, Sugianto Lim. (dek)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Fadilla Darus membuktikan kemampuannya dengan membanggakan. Atlet berkuda show jumping Sumatra Utara tersebut menempati posisi kelima pada Kejuaraan Piala Kampus Kuda Klaten di Kampus Kudà Klaten, Kecamatan Prambanan, Jawa Tengah, Minggu (1/10).

Fadilla Darus yang merupakan pelajar kelas 2 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Harapan 1 Kota Medan ini mengawali debutnya di kelas show jumping dengan baik. Dia berada di posisi kelima dari 120 peserta dengan total waktu 64,72 detik.

Juara di kelas ini diraih atlet berkuda pria, Naga Banyu Rahmat dari Club Solo Equestrian Center dengan catatan waktu 63,84 detik. Almira Jasmine (De Chirsto Klaten) di posisi kedua, Audrielenna Sulistomo (De Christo Klaten) di posisi ketiga, dan Yessa Rachma (Yussar Stable And Riding Club) di posisi keempat.

“Jumlah peserta untuk kelas show jumping ini diikuti 120 peserta dari berbagai klub yang ada di Indonesia,” ujar Muhammad Jamaludin Effendi, pelatih utama Horse Back Archeri (panahan berkuda) dan technisi start gate (kotak start kuda pacu) PP Pordasi Pusat, Senin (2/10).

Raihan prestasi Fadilla Darus yang merupakan atlet muda anak dari pasangan Fadli Darus dan Dina tersebut sangat membanggakan Sumatera Utara, sekolah, dan kedua orang tuanya.

Dilla menungangi Kuda Drupadi dari Klub Kampus Kuda Kelaten dengan nomer Punggung 176 tersebut menuai pujian. “Semoga ke depannya Dilla akan lebih banyak mengukir prestasi di dunia olahraga berkuda,” harap Jamal.

Kejuaraan kelas equestrian antar daerah ini diikuti kuda, atlet, pelatih dan klub nasional yang sudah berpengalaman dari Jawa dan Sumatra. Fadilla Darus mewakili dari SRS (SMEC Riding School ) milik Dr Imsya Syatari Medan, SMEC Group yang merupakan rumah sakit mata.

Sumut sendiri mengirimkan tiga atlet untuk kategori jumping, yakni Fadila Darus, Jesley Francesa WY, dan Brandon Toa (WTC Equestrian Berastagi Medan).

Fadilla Darus meraih peringkat kelima di kelas jumping 30-50cm karegori U-18. Kemudian Brandon Toa berada di peringkat empat dan enam untuk kelas 50-70 cm U-18. Sedangkan Jesley Francesa WY meraih peringkat 25 di kelas 30-50 cm U-18.

Tampilnya rider-rider asal Sumatera Utara pada kejuaraan di Pulau Jawa menunjukkan animo kegiatan berkuda menuju prestasi semakin berkembang di Medan dan sekitarnya.

“Kami dari Pordasi Sumatera Utara sangat berterima kasih kepada SRS Stable dan WTC Equistrian Berastagi yang telah mendukung kegiatan seperti ini. Harapan kami rider-rider kita tetap semangat berlatih,” ujar Ketua Komisi Equestrian Pengprov Pordasi Sumatera Utara, Sugianto Lim. (dek)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/