26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Penguatan Budaya Mutu Unggulan dan Transformasi Digital Menuju Smart Islamic University

SUMUTPOS.CO – REKTOR Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara Prof Dr Hj Nurhayati MAg mengajak wisudawan dan wisudawati sarjana yang dipimpinnya untuk melanjutkan jenjang pendidikan magister dan doktor.

Harapan ini disampaikan rektor saat memimpin wisuda 1.162 lulusan fakultas tarbiyah dan keguruan di Aula UIN Sumatera Utara, Senin (20/11). Kegiatan ini merupakan wisuda angkatan 81 di perguruan tinggi yang berusia 50 tahun tersebut.

Wisuda bertema ‘Penguatan Budaya Mutu Unggulan dan Transformasi Digital Menuju Smart Islamic University’ ini dihadiri Ketua Senat UIN Sumatera Utara Prof Dr Pagar MAg, sekretaris dan anggota senat serta undangan lainnya. ”Wisuda disaat UIN Sumatera Utara dies natalis atau milad ke-50 membawa kesuksesan dan keberkahan pada kita semua,” ucapnya.

Menurut rektor, UIN Sumatera Utara diusia setengah abad menjadi institusi pendidikan unggul dan bermutu termasuk memiliki martabat yang unggul dalam akreditasi institusi pada tahun 2024. Ia meminta dosen dan mahasiswa terus meningkatkan mutu dan prestasi tingkat nasional.

Prof Dr Hj Nurhayati MAg mengemukakan pada tasyakuran 50 tahun UIN Sumatera Utara yang matang, hebat, dasyat dan mantap, Selasa (21/11) diserahkan penghargaan pada sivitas akademika berprestasi tingkat nasional dan internasional.

Ia menambahkan pihaknya memberi intensif 500 juta pada dosen yang menerbitkan publikasi nasional dan internasional dan pada dosen yang telah menjadi guru besar. Saat ini terdapat 45 guru besar di UIN Sumatera Utara termasuk 23 guru besar baru di tahun 2022-2023.

Rektor perempuan pertama di UIN Sumatera Utara ini bertekad terus melaksanakan integrasi keilmuan sebagai transformasi dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) menjadi UIN. ”Kami terus berupaya memberikan yang terbaik,” sebutnya.

Prof Dr Hj Nurhayati MAg menegaskan bahwa perguruan tinggi yang dipimpinnya telah menjadi kebanggaan masyarakat Sumut tersebut. ”Wisuda 4.495 pada delapan fakultas dan satu program pascasarjana. Pada lulusan tarbiyah dan keguruan jadilah dosen dan guru hebat termasuk kedepannya ada yang jadi rektor UIN Sumatera Utara,” pesannya. (dmp)

SUMUTPOS.CO – REKTOR Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara Prof Dr Hj Nurhayati MAg mengajak wisudawan dan wisudawati sarjana yang dipimpinnya untuk melanjutkan jenjang pendidikan magister dan doktor.

Harapan ini disampaikan rektor saat memimpin wisuda 1.162 lulusan fakultas tarbiyah dan keguruan di Aula UIN Sumatera Utara, Senin (20/11). Kegiatan ini merupakan wisuda angkatan 81 di perguruan tinggi yang berusia 50 tahun tersebut.

Wisuda bertema ‘Penguatan Budaya Mutu Unggulan dan Transformasi Digital Menuju Smart Islamic University’ ini dihadiri Ketua Senat UIN Sumatera Utara Prof Dr Pagar MAg, sekretaris dan anggota senat serta undangan lainnya. ”Wisuda disaat UIN Sumatera Utara dies natalis atau milad ke-50 membawa kesuksesan dan keberkahan pada kita semua,” ucapnya.

Menurut rektor, UIN Sumatera Utara diusia setengah abad menjadi institusi pendidikan unggul dan bermutu termasuk memiliki martabat yang unggul dalam akreditasi institusi pada tahun 2024. Ia meminta dosen dan mahasiswa terus meningkatkan mutu dan prestasi tingkat nasional.

Prof Dr Hj Nurhayati MAg mengemukakan pada tasyakuran 50 tahun UIN Sumatera Utara yang matang, hebat, dasyat dan mantap, Selasa (21/11) diserahkan penghargaan pada sivitas akademika berprestasi tingkat nasional dan internasional.

Ia menambahkan pihaknya memberi intensif 500 juta pada dosen yang menerbitkan publikasi nasional dan internasional dan pada dosen yang telah menjadi guru besar. Saat ini terdapat 45 guru besar di UIN Sumatera Utara termasuk 23 guru besar baru di tahun 2022-2023.

Rektor perempuan pertama di UIN Sumatera Utara ini bertekad terus melaksanakan integrasi keilmuan sebagai transformasi dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) menjadi UIN. ”Kami terus berupaya memberikan yang terbaik,” sebutnya.

Prof Dr Hj Nurhayati MAg menegaskan bahwa perguruan tinggi yang dipimpinnya telah menjadi kebanggaan masyarakat Sumut tersebut. ”Wisuda 4.495 pada delapan fakultas dan satu program pascasarjana. Pada lulusan tarbiyah dan keguruan jadilah dosen dan guru hebat termasuk kedepannya ada yang jadi rektor UIN Sumatera Utara,” pesannya. (dmp)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/