30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Gosong Disengat Listrik

SIANTAR- Dua tukang cat yang sudah 10 hari mengecat Apotik Bersama, Jalan Sutomo simpang Jalan Vihara, Kelurahan Dwikora, Siantar Barat tersengat listrik saat mengangkat tangga dari lantai 3 menuju lantai 4 Selasa (29/3) sekira pukul 10.30 WIB.

Akibatnya, Jhonny (50) warga Jalan Serdang, Kelurahan Banjar, Siantar Barat itu mengalami luka gosong pada sebagian tubuhnya.  Sedangkan Sri Wagianto alias Anto (40) yang menetap di kawasan Jalan Dr Wahidin, Gang Karya Islam, Kelurahan Melayu, Siantar Utara terlihat lebih ringan kondisinya.

Peristiwa berawal saat kedua pekerja borongan ini baru saja mengecat bagian luar dinding lantai 3 bangunan ruko tersebut.

Maksudnya mereka hendak pindah kerja ke lantai empat dan akan menaikkan anak tangga yang terbuat dari besi menggunakan tali. Namun saat sedang memegang tangga yang panjangnya diperkirakan panjangnya 4 meter tersebut, diduga salah satu sisi tangga mengenai kabel induk bertegangan tinggi tak berapa jauh dari dinding ruko. Akibatnya, keduanya kontak dan tubuhnya dialiri listrik .

Beruntung kejadian ini hanya berlangsung dalam kisaran 3-5 menit saja, dan kedua korban tidak trerpental jatuh ke bawah.

“Tadi kami ngecat dan mau pindah ke lantai empat. Jadi tangga kami naikkan. Belum lagi tangga naik dan masih gantung, tiba-tiba kami kesetrum. Yang pertama memang Jony yang kesetrum, terus mau kutolong, ternyata aku jadi kena juga,” kata Anto di UGD RSUD Dr Djasamen Saragih.

Ditambahkannya, ia dan Jhonny memang sudah bekerja sejak 10 hari lalu di ruko tersebut. “Memang aku yang borong kemarin dan perjanjiannya kami akan di bayar 4,7 juta jika sudah selesai mengecat sekeliling ruko. Udah mau selesainya itu, tinggal dinding lantai 1 aja nanti terakhir, tiba-tiba ada kejadian ini pula,” tambahnya. (hez/jpnn)

SIANTAR- Dua tukang cat yang sudah 10 hari mengecat Apotik Bersama, Jalan Sutomo simpang Jalan Vihara, Kelurahan Dwikora, Siantar Barat tersengat listrik saat mengangkat tangga dari lantai 3 menuju lantai 4 Selasa (29/3) sekira pukul 10.30 WIB.

Akibatnya, Jhonny (50) warga Jalan Serdang, Kelurahan Banjar, Siantar Barat itu mengalami luka gosong pada sebagian tubuhnya.  Sedangkan Sri Wagianto alias Anto (40) yang menetap di kawasan Jalan Dr Wahidin, Gang Karya Islam, Kelurahan Melayu, Siantar Utara terlihat lebih ringan kondisinya.

Peristiwa berawal saat kedua pekerja borongan ini baru saja mengecat bagian luar dinding lantai 3 bangunan ruko tersebut.

Maksudnya mereka hendak pindah kerja ke lantai empat dan akan menaikkan anak tangga yang terbuat dari besi menggunakan tali. Namun saat sedang memegang tangga yang panjangnya diperkirakan panjangnya 4 meter tersebut, diduga salah satu sisi tangga mengenai kabel induk bertegangan tinggi tak berapa jauh dari dinding ruko. Akibatnya, keduanya kontak dan tubuhnya dialiri listrik .

Beruntung kejadian ini hanya berlangsung dalam kisaran 3-5 menit saja, dan kedua korban tidak trerpental jatuh ke bawah.

“Tadi kami ngecat dan mau pindah ke lantai empat. Jadi tangga kami naikkan. Belum lagi tangga naik dan masih gantung, tiba-tiba kami kesetrum. Yang pertama memang Jony yang kesetrum, terus mau kutolong, ternyata aku jadi kena juga,” kata Anto di UGD RSUD Dr Djasamen Saragih.

Ditambahkannya, ia dan Jhonny memang sudah bekerja sejak 10 hari lalu di ruko tersebut. “Memang aku yang borong kemarin dan perjanjiannya kami akan di bayar 4,7 juta jika sudah selesai mengecat sekeliling ruko. Udah mau selesainya itu, tinggal dinding lantai 1 aja nanti terakhir, tiba-tiba ada kejadian ini pula,” tambahnya. (hez/jpnn)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/