26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

16 Kampus Ikuti Pameran, Dorong Peningkatan Mutu Pendidikan Tinggi jadi Lebih Baik

ENAM belas kampus mengikuti Pameran Pendidikan Tinggi Sumatera Utara Tahun 2024 di Mall Ringroad Citywalks Medan pada 20-23 Februari. Pameran perguruan tinggi dan lembaga pendidikan ini juga diwarnai pelatihan ajang kreasi pelajar.

Peserta pameran berasal dari Politeknik Penerbangan Medan, Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen (STIM) Sukma, Universitas Methodist Indonesia, Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab), Institut Teknologi Sawit Indonesia, Universitas Medan Area (UMA), Universitas Katolik Santo Thomas dan Universitas Haji Sumatera Utara.

Kemudian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Mitra Husada Medan, Universitas IBBI, Universitas Potensi Utama, Universitas Deli Sumatera, Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Universitas Terbuka dan Universitas Cut Nyak Dhien.

Kegiatan juga dihadiri pimpinan dan siswa dari 51 SMA/SMK negeri dan swasta di Sumut. Diantaranya berasal dari SMA Kartika 1-3, SMK Shandy Putra 2, SMA Harapan 1, SMA Markus, SMK/SMA Mayjend Sutoyo, SMA Darussalam, SMK/SMA Al-Washliyah 3, SMA Dharmawangsa, SMA Nahdhatul Ulama dan SMA Panca Budi.

UNPAB: Sekretaris Pusat Riset dan Pengembangan Unpab Herutony Hardjanto di stand pameran.ISTIMEWA .

Pameran selama tiga hari di pusat perbelanjaan terkemuka di Medan ini dibuka Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Sumut Prof Saiful Anwar Matondang MA PhD diwakili Ketua Tim Fasilitasi Mutu Pendidikan Akademik dan Profesi LLDikti Sumut Dra Faizah Bt Johan Alam Shah MSi. Hadir Ketua STIKes Mitra Husada Medan Dr Siti Nurmawan Sinaga MKes, Rektor Unpab Dr H Muhammad Isa Indrawan MM diwakili Sekretaris Pusat Riset dan Pengembangan Unpab Herutony Hardjanto, Direktur PT Antar Dua Niaga Hendra, kepala sekolah dari 51 SMK/SMA di Sumut dan undangan lainnya.

Faizah Bt Johan Alam Shah mengemukakan bahwa LLDikti Sumut yang berkantor di Jalan Sempurna Tanjungsari Medan mempunyai fungsi memetakan mutu pendidikan tinggi menjadi lebih baik. Selanjutnya memfasilitasi peningkatan mutu pendidikan tinggi dalam penjaminan mutu eksternal serta mengevaluasi dan melaporkan peningkatan mutu perguruan tinggi.

LLDikti Sumut juga pelaksanaan fasilitasi peningkatan mutu pengelolaan perguruan tinggi dan fasilitasi kesiapan perguruan tinggi dalam penjaminan mutu eksternal. Fungsi lainnya pelaksanaan fasilitasi penilaian angka kredit pendidik dan tenaga kependidikan perguruan tinggi serta pelaksanaan fasilitasi pendirian perguruan tinggi dan pembentukan program studi.

”Kemudian pelaksanaan kerja sama pengelolaan data dan informasi perguruan tinggi, pelaksanaan evaluasi serta pelaporan fasilitasi peningkatan mutu perguruan tinggi,” ungkap ketua Tim Fasilitasi Mutu Pendidikan Akademik dan Profesi LLDikti Sumut.

Ia juga mengutarakan bahwa saat ini ada 200 perguruan tinggi swasta yang terdaftar di LLDikti Sumut dengan berbagai keunggulan. ”Acara seperti ini setiap tahun kami lakukan bertujuan untuk menjumpakan para siswa yang akan menjadi calon mahasiswa dengan para pengelola perguruan tinggi.
Disini anak-anak Kami, dapat berhubungan langsung dengan perwakilan perguruan tinggi,” katanya.

Faizah Bt Johan Alam Shah menambahkan bahwa ada 16 perguruan tinggi yang mengikuti kegiatan tersebut. ”Semoga anak-anak kami dapat menentukan perguruan tinggi yang disukai untuk mendaftarkan diri sebagai mahasiswa apabila telah tamat dari sekolah menengah atas atau yang setara. Semoga acara ini berkah dan bermanfaat bagi kita semua,” ujarnya.

Terpisah Sekretaris Pusat Riset dan Pengembangan Unpab Herutony Hardjanto berharap even pendidikan yang menghadirkan 16 perguruan tinggi di Sumut ini dapat dikunjungi banyak pelajar di Sumut untuk menentukan pilihan melanjutkan jenjang pendidikan sarjana. (dmp)

ENAM belas kampus mengikuti Pameran Pendidikan Tinggi Sumatera Utara Tahun 2024 di Mall Ringroad Citywalks Medan pada 20-23 Februari. Pameran perguruan tinggi dan lembaga pendidikan ini juga diwarnai pelatihan ajang kreasi pelajar.

Peserta pameran berasal dari Politeknik Penerbangan Medan, Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen (STIM) Sukma, Universitas Methodist Indonesia, Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab), Institut Teknologi Sawit Indonesia, Universitas Medan Area (UMA), Universitas Katolik Santo Thomas dan Universitas Haji Sumatera Utara.

Kemudian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Mitra Husada Medan, Universitas IBBI, Universitas Potensi Utama, Universitas Deli Sumatera, Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Universitas Terbuka dan Universitas Cut Nyak Dhien.

Kegiatan juga dihadiri pimpinan dan siswa dari 51 SMA/SMK negeri dan swasta di Sumut. Diantaranya berasal dari SMA Kartika 1-3, SMK Shandy Putra 2, SMA Harapan 1, SMA Markus, SMK/SMA Mayjend Sutoyo, SMA Darussalam, SMK/SMA Al-Washliyah 3, SMA Dharmawangsa, SMA Nahdhatul Ulama dan SMA Panca Budi.

UNPAB: Sekretaris Pusat Riset dan Pengembangan Unpab Herutony Hardjanto di stand pameran.ISTIMEWA .

Pameran selama tiga hari di pusat perbelanjaan terkemuka di Medan ini dibuka Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Sumut Prof Saiful Anwar Matondang MA PhD diwakili Ketua Tim Fasilitasi Mutu Pendidikan Akademik dan Profesi LLDikti Sumut Dra Faizah Bt Johan Alam Shah MSi. Hadir Ketua STIKes Mitra Husada Medan Dr Siti Nurmawan Sinaga MKes, Rektor Unpab Dr H Muhammad Isa Indrawan MM diwakili Sekretaris Pusat Riset dan Pengembangan Unpab Herutony Hardjanto, Direktur PT Antar Dua Niaga Hendra, kepala sekolah dari 51 SMK/SMA di Sumut dan undangan lainnya.

Faizah Bt Johan Alam Shah mengemukakan bahwa LLDikti Sumut yang berkantor di Jalan Sempurna Tanjungsari Medan mempunyai fungsi memetakan mutu pendidikan tinggi menjadi lebih baik. Selanjutnya memfasilitasi peningkatan mutu pendidikan tinggi dalam penjaminan mutu eksternal serta mengevaluasi dan melaporkan peningkatan mutu perguruan tinggi.

LLDikti Sumut juga pelaksanaan fasilitasi peningkatan mutu pengelolaan perguruan tinggi dan fasilitasi kesiapan perguruan tinggi dalam penjaminan mutu eksternal. Fungsi lainnya pelaksanaan fasilitasi penilaian angka kredit pendidik dan tenaga kependidikan perguruan tinggi serta pelaksanaan fasilitasi pendirian perguruan tinggi dan pembentukan program studi.

”Kemudian pelaksanaan kerja sama pengelolaan data dan informasi perguruan tinggi, pelaksanaan evaluasi serta pelaporan fasilitasi peningkatan mutu perguruan tinggi,” ungkap ketua Tim Fasilitasi Mutu Pendidikan Akademik dan Profesi LLDikti Sumut.

Ia juga mengutarakan bahwa saat ini ada 200 perguruan tinggi swasta yang terdaftar di LLDikti Sumut dengan berbagai keunggulan. ”Acara seperti ini setiap tahun kami lakukan bertujuan untuk menjumpakan para siswa yang akan menjadi calon mahasiswa dengan para pengelola perguruan tinggi.
Disini anak-anak Kami, dapat berhubungan langsung dengan perwakilan perguruan tinggi,” katanya.

Faizah Bt Johan Alam Shah menambahkan bahwa ada 16 perguruan tinggi yang mengikuti kegiatan tersebut. ”Semoga anak-anak kami dapat menentukan perguruan tinggi yang disukai untuk mendaftarkan diri sebagai mahasiswa apabila telah tamat dari sekolah menengah atas atau yang setara. Semoga acara ini berkah dan bermanfaat bagi kita semua,” ujarnya.

Terpisah Sekretaris Pusat Riset dan Pengembangan Unpab Herutony Hardjanto berharap even pendidikan yang menghadirkan 16 perguruan tinggi di Sumut ini dapat dikunjungi banyak pelajar di Sumut untuk menentukan pilihan melanjutkan jenjang pendidikan sarjana. (dmp)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/