26 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

Pengguna Ponsel di AS Mulai Tinggalkan Apple

 Pengguna Ponsel di AS Mulai Tinggalkan Apple

Pengguna Ponsel di AS Mulai Tinggalkan Apple

PALO ALTO – Dominasi Android sebagai sistem operasi (OS) di telepon pintar dari hari ke hari makin sulit dikalahkan. Survei terbaru yang dilakukan Kantar Worldpanel ComTech menunjukan, pangsa pasar OS berlambang robot hijau ini meningkat tajam di 12 negara utama dunia selama tahun 2013.

Bahkan, penggunaan iOS buatan Apple yang selama ini menjadi pesaing utama Android pun menurun di negara asalnya, Amerika Serikat. Menurut Kantar, pangsa pasar Android pada tiga bulan terakhir 2013 naik sangat signifikan di Amerika, Eropa, Amerika Latin, Tiongkok, dan Jepang.

Seperti dikutip dari CNET, Senin (27/1),  jumlah pengguna Andorid di kawasan Eropa saja kini sudah mencapai 68,6 persen dari pangsa pasar yang ada. Namun demikian, iOS Apple yang pangsa pasarnya terus tergerus hingga tahun lalu  masih menempati posisi kedua.

Hanya saja, AS sebagai pasar tradisional Apple, pengguna iOS kini tersisa 43,9 persen. Sementara di Inggris jumlah pengguna iOS terus turun hingga menjadi 29,9 persen.

Tiongkok yang juga jadi pasar utama Apple di Asia  sekarang tersisa 19 persen saja. Jika ditotal, di kawasan Eropa saja jumlah pengguna iOS tinggal 18,5 persen pada 2013 dari 23,7 persen di tahun 2012.

Sedangkan di tempat ketiga dalam daftar OS yang paling banyak digunakan adalah Windows Phone. Kini, Windows Phone buatan Microsoft berhasil menggeser kepopuleran BlackBerry.

Di kawasan Eropa, pengguna Windows Phone meningkat 10,3 persen dari sebelumnya hanya 5,6 persen. Peningkatan juga terjadi di wilayah lain selain Amerika Latin yang justru turun jadi 4,9 persen dari periode sebelumnya 6,8 persen.(pra/jpnn)

 Pengguna Ponsel di AS Mulai Tinggalkan Apple

Pengguna Ponsel di AS Mulai Tinggalkan Apple

PALO ALTO – Dominasi Android sebagai sistem operasi (OS) di telepon pintar dari hari ke hari makin sulit dikalahkan. Survei terbaru yang dilakukan Kantar Worldpanel ComTech menunjukan, pangsa pasar OS berlambang robot hijau ini meningkat tajam di 12 negara utama dunia selama tahun 2013.

Bahkan, penggunaan iOS buatan Apple yang selama ini menjadi pesaing utama Android pun menurun di negara asalnya, Amerika Serikat. Menurut Kantar, pangsa pasar Android pada tiga bulan terakhir 2013 naik sangat signifikan di Amerika, Eropa, Amerika Latin, Tiongkok, dan Jepang.

Seperti dikutip dari CNET, Senin (27/1),  jumlah pengguna Andorid di kawasan Eropa saja kini sudah mencapai 68,6 persen dari pangsa pasar yang ada. Namun demikian, iOS Apple yang pangsa pasarnya terus tergerus hingga tahun lalu  masih menempati posisi kedua.

Hanya saja, AS sebagai pasar tradisional Apple, pengguna iOS kini tersisa 43,9 persen. Sementara di Inggris jumlah pengguna iOS terus turun hingga menjadi 29,9 persen.

Tiongkok yang juga jadi pasar utama Apple di Asia  sekarang tersisa 19 persen saja. Jika ditotal, di kawasan Eropa saja jumlah pengguna iOS tinggal 18,5 persen pada 2013 dari 23,7 persen di tahun 2012.

Sedangkan di tempat ketiga dalam daftar OS yang paling banyak digunakan adalah Windows Phone. Kini, Windows Phone buatan Microsoft berhasil menggeser kepopuleran BlackBerry.

Di kawasan Eropa, pengguna Windows Phone meningkat 10,3 persen dari sebelumnya hanya 5,6 persen. Peningkatan juga terjadi di wilayah lain selain Amerika Latin yang justru turun jadi 4,9 persen dari periode sebelumnya 6,8 persen.(pra/jpnn)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/