JAKARTA-Djarum Superliga Badminton Indonesia (SBI) 2011 takmengenal degradasi. Sebaliknya, even antarklub itu hanya akan mempromosikan klub untuk melengkapi kontestan hingga delapan klub di masing-masing sector putra dan putri.
Saat ini ada tujuh klub di sektor putra dan enam klub di kelompok putri. Berarti masih ada satu slot kosong di putra dan dua pada putri.
“Kami akan mengadakan seleksi tim-tim tanah air lewat kompetisi, sebut saja divisi I badminton,” ujar Yoppy Risimin, direktur badan liga bulu tangkis Indonesia. Dengan begitu Yoppy sekaligus menjamin tim-tim yang sudah tampil di SBI 2011 kali ini akan menjadi kontestan 2013 nanti.
Sejatinya ide itu sudah dilaksanakan pada SBI edisi 2007 lalu. Lima tim bulu tangkis terbaik tanah air menunggu di putaran final. TIga slot kosong diperebutkan lewat babak kualifikasi. Lima klub unggulan itu, Jaya Raya Jakarta, Tangkas Alfamart Jakarta, Sangkuriang Graha Sarana (SGS) Bandung, Djarum Kudus, dan Jaya Raya Suryanaga.
Yang jadi masalah, hingga saat ini Yoppy belum menemukan format ideal untuk menjaring dua tim terbaik itu. Juga menyangkut kompetisi di Superliga edisi mendatang. Ada dua usulan.
Pertama mempertemukan klub dengan system home and away atau menyusun agar bisa terbentuk pertandingan segitiga antar klub yang memiliki home base berdekatan.
“Kami masih menanti pendapat klub di tanah air bagaimana baiknya ke depan,” ujar Yoppy. Saat ini, Yoppy yang juga menjabat sebagai ketua umum PB Djarum itu, mulai mengajak klub-klub bulu tangkis untuk ikut bersaing menghadapi SBI tahun depan. “Saya jamin SBI akan terus berlanjut. Makanya dari sekarang semua tim harus bersiap,” ungkap pria berkaca mata itu.
Tak hanya kepada tim kontestan 2011 dia memberitahukan kepastian liga itu, tapi juga kepada perkumpulan yang belum begabung. Menurut Yoppy langkah itu untuk mengantisipasi agar tak ada klub yang beralasan waktu persiapan terlalu mepet. Paling tidak ada dua tahun persiapan bagi seluruh klub.
Ya, Yoppy menjanjikan SBI digeber setiap dua tahun sekali, yakni di tahun ganjil. Untuk tahun genap jadwal turnamen terlalu pada bagi para pebulu tangkis sebab ada babak kualifikasi Piala Thomas Uber. (vem/jpnn)