30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Bajing Loncat Beraksi, Keyboard Raib

LANGKAT- Kawanan perampok melompat ke atas mobil yang sedang berjalan (bajing loncat, Red) sekaligus menguras muatannya. Akibatnya satu set alat musik jenis keyboard hilang diambil kawanan bajing loncat.

Seorang korban, Darus Bangun (32) warga Dusun Rumah Galuh Desa Rumah Galuh Kecamatan Sei Bingai-Langkat menuturkan, saat melintasi kawasan titi penceng Jalan Proklamasi Stabat, Senin (2/1) siang, menggunakan mobil pick-up BK 9092 RA bermuatan satu set alat musik jenis keyboard. Saat itulah, kawanan bajing loncat tersebut mengurus isi mobilnya.

“Kami baru pulang mengisi hiburan di Desa Buluh Telang, kemarim malam persisnya perayaan malam Tahun Baru 2012,” kata Darus didampingi rekannya Nonot (30) dan Lilik (25) saat membuat pengaduan di Mapolres Langkat.
Seperti biasanya, urainya, semua peralatan keyboard disusun di belakang. Sebelumnya, dua teman Darus duduk di belakang namun di Kota Tanjung Pura, dua biduan yang duduk di depan turun sehingga kedua teman dimaksud pindah duduk ke depan.

Perjalanan dilanjutkan, mengambil jalur Jalan Proklamasi Kelurahan Sidomulyo, Stabat persisnya kawasan Titi Penceng. Hanya beberapa meter melewati jembatan terdengar suara benda jatuh dari mobil. Seketika kenderaan dihentikan, guna melihat atau memastikan suara dimaksud. Saat bersamaan, terlihat dua pria mengendarai sepeda motor bebek memikul alat Kibot KN 2600 milik Darus. “Kami sempat terlibat aksi kejar-kejaran, tetapi langsung kehilangan jejak saat sepeda motor mereka masuk perumahan Pemkab Langkat,” aku Darus yang menaksir alami kerugian Rp18 juta. Kasat Reskrim Polres Langkat, AKP Aldi Subartono, ketika dikonfirmasi mengaku masih mengecek kebenaran laporan tersebut. (mag-4)

LANGKAT- Kawanan perampok melompat ke atas mobil yang sedang berjalan (bajing loncat, Red) sekaligus menguras muatannya. Akibatnya satu set alat musik jenis keyboard hilang diambil kawanan bajing loncat.

Seorang korban, Darus Bangun (32) warga Dusun Rumah Galuh Desa Rumah Galuh Kecamatan Sei Bingai-Langkat menuturkan, saat melintasi kawasan titi penceng Jalan Proklamasi Stabat, Senin (2/1) siang, menggunakan mobil pick-up BK 9092 RA bermuatan satu set alat musik jenis keyboard. Saat itulah, kawanan bajing loncat tersebut mengurus isi mobilnya.

“Kami baru pulang mengisi hiburan di Desa Buluh Telang, kemarim malam persisnya perayaan malam Tahun Baru 2012,” kata Darus didampingi rekannya Nonot (30) dan Lilik (25) saat membuat pengaduan di Mapolres Langkat.
Seperti biasanya, urainya, semua peralatan keyboard disusun di belakang. Sebelumnya, dua teman Darus duduk di belakang namun di Kota Tanjung Pura, dua biduan yang duduk di depan turun sehingga kedua teman dimaksud pindah duduk ke depan.

Perjalanan dilanjutkan, mengambil jalur Jalan Proklamasi Kelurahan Sidomulyo, Stabat persisnya kawasan Titi Penceng. Hanya beberapa meter melewati jembatan terdengar suara benda jatuh dari mobil. Seketika kenderaan dihentikan, guna melihat atau memastikan suara dimaksud. Saat bersamaan, terlihat dua pria mengendarai sepeda motor bebek memikul alat Kibot KN 2600 milik Darus. “Kami sempat terlibat aksi kejar-kejaran, tetapi langsung kehilangan jejak saat sepeda motor mereka masuk perumahan Pemkab Langkat,” aku Darus yang menaksir alami kerugian Rp18 juta. Kasat Reskrim Polres Langkat, AKP Aldi Subartono, ketika dikonfirmasi mengaku masih mengecek kebenaran laporan tersebut. (mag-4)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/