SAMOSIR-Untuk meningkatkan partisipasi masyarakat memberikan hak suaranya pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgubsu) 7 Maret mendatang, KPUD Samosir lakukan sosialisasi ke seluruh pelosok Samosir. Menurut Koordinator Divisi Sosialisasi KPUD Samosir Suhadi Situmorang SH, sosialisasi dilakukan dua tahap dan berlangsung sepekan berturut-turut.
“Pertama sosialisasi tatap muka oleh Komisioner KPUD Megianto Sinaga, Suhadi Situmorang, Fernando Sitanggang, Oloan Simbolon dan Riswanti Panjaitan kepada tokoh masyarakat, tokoh adat, pemilih pemula dan pemilih perempuan di Aula Kantor Camat sembilan kecamatan se-Samosir. Setelah sosialisasi tatap muka di tiap kecamatan, KPUD Samosir juga melakukan sosialisasi akbar menggunakan kenderaan roda enam bak terbuka dengan alat pengeras suara mengajak seluruh masyarakat Samosir menggunakan hak pilihnya pada Pilgubsu, 7 Maret mendatang di TPS di daerahnya,” jelas Suhadi.
Untuk menarik perhatian masyarakat, KPUD Samosir juga memanfaatkan alat musik keyboard dan gondang Batak berkililing Samosir, sejak Selasa-Kamis,26-28 Februari. Sembari berjalan meneriakkan ajakan ikut sukseskan Pilgubsu, KPUD juga membagi-bagikan selebaran kepada masyarakat yang dilintasi di tiap daerah. Sosialisasi Pilgubsu juga dilakukan kepada pemilih di LP/Rutan Pangururan. Selain itu juga KPUD Samosir menggandeng pengurus gereja se-Samosir untuk membacakan imbauan ikut memilih kepada umat gereja selama dua pekan berturut-turut.
Suhadi meminta masyarakat Samosir yang terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilgubsu, untuk menggunakan hak politiknya guna meningkatkan tingkat partisipasi kehadiran di TPS. Sosialisasi ini bertujuan meningkatkan peran serta masyarakat, supaya tingkat pertisipasi pemilih semakin meningkat.(mag-20)