30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

SD Negeri se-Seibingai Gelar Isra Mikraj

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – SD negeri se-Kecamatan Seibingai merayakan peringatan Isra Mikraj 1444 Hijriah di Masjid Nurul Iman Karo indah, Lingkungan 4, Namoukur Selatan, Kecamatan Seibingai, Kabupaten Langkat, Sabtu (4/3).

Turut hadir Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kiki Evi Yanti, Bendahara Dedi Surya Winda, Sektaris Nurhayani, dan para kepala sekolah serta guru.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia Acara, Ahmad Khairi menyampaikan terima kasih, kepada para kepala sekolah yang telah dapat hadir, sekaligus ikut membantu pendanaan kegiatan.

“Kami juga berterima kasih kepada K3S yang dapat hadir dan memberikan dukungan, sehingga acara ini bisa terlaksana dengan baik serta sukses,” ungkap Kahiri.

Kegiatan ini dirangkai dengan acara pemberian penilaian dan penghargaan kepada para siswa yang mengikuti perlombaan jelang perayaan Isra Mikraj tersebut. Lomba ini telah dilaksanakan pada 22 Februari 2023 lalu di Masjid Jami’ Namoukur.

Adapun pemenangnya, yakni pada lomba adzan Subuh, juara pertama Rendi dari Asrama Linud, di peringkat kedua Reza dari Purwobinangun, dan di posisi ketiga ada Ilham dari Batumenjah. Untuk Harapan pertama ada Akbar dari Namoukur, tempat kedua Kania Sembiring dari Simpang Kutabuluh, dan posisi ketiga diisi Ridho dari Simpang Yon Linud.

Pada lomba cerdas cermat, juara pertama diisi Chika Duri Ivana dari Mencirim, posisi kedua Malayna dari Namoukur, dan tempat ketiga ada Nayli Itgiyana Malis dari Mencirim. Harapan pertama Kiren Sembiring dari Simpang Kutabuluh, dan harapan kedua Widuri Cahyani dari Namoukur.

Sementara itu, dalam tausyiahnya, ustad Herry Permana menjelaskan, Isra Mikraj merupakan 2 perjalanan yang dilakukan Rasulullah Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam dalam waktu satu malam.

“Kejadian ini merupakan satu peristiwa penting bagi umat Islam,” tuturnya.
Dia juga mengingatkan kepada para kepala sekolah, untuk menguatkan iman pada Ramadan yang sebentar lagi tiba.

“Mari kita tegakkan disiplin terhadap anak-anak kita, agar mereka kelak menjadi anak-anak yang saleh,” imbau Herry. (mag-6/saz)

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – SD negeri se-Kecamatan Seibingai merayakan peringatan Isra Mikraj 1444 Hijriah di Masjid Nurul Iman Karo indah, Lingkungan 4, Namoukur Selatan, Kecamatan Seibingai, Kabupaten Langkat, Sabtu (4/3).

Turut hadir Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kiki Evi Yanti, Bendahara Dedi Surya Winda, Sektaris Nurhayani, dan para kepala sekolah serta guru.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia Acara, Ahmad Khairi menyampaikan terima kasih, kepada para kepala sekolah yang telah dapat hadir, sekaligus ikut membantu pendanaan kegiatan.

“Kami juga berterima kasih kepada K3S yang dapat hadir dan memberikan dukungan, sehingga acara ini bisa terlaksana dengan baik serta sukses,” ungkap Kahiri.

Kegiatan ini dirangkai dengan acara pemberian penilaian dan penghargaan kepada para siswa yang mengikuti perlombaan jelang perayaan Isra Mikraj tersebut. Lomba ini telah dilaksanakan pada 22 Februari 2023 lalu di Masjid Jami’ Namoukur.

Adapun pemenangnya, yakni pada lomba adzan Subuh, juara pertama Rendi dari Asrama Linud, di peringkat kedua Reza dari Purwobinangun, dan di posisi ketiga ada Ilham dari Batumenjah. Untuk Harapan pertama ada Akbar dari Namoukur, tempat kedua Kania Sembiring dari Simpang Kutabuluh, dan posisi ketiga diisi Ridho dari Simpang Yon Linud.

Pada lomba cerdas cermat, juara pertama diisi Chika Duri Ivana dari Mencirim, posisi kedua Malayna dari Namoukur, dan tempat ketiga ada Nayli Itgiyana Malis dari Mencirim. Harapan pertama Kiren Sembiring dari Simpang Kutabuluh, dan harapan kedua Widuri Cahyani dari Namoukur.

Sementara itu, dalam tausyiahnya, ustad Herry Permana menjelaskan, Isra Mikraj merupakan 2 perjalanan yang dilakukan Rasulullah Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam dalam waktu satu malam.

“Kejadian ini merupakan satu peristiwa penting bagi umat Islam,” tuturnya.
Dia juga mengingatkan kepada para kepala sekolah, untuk menguatkan iman pada Ramadan yang sebentar lagi tiba.

“Mari kita tegakkan disiplin terhadap anak-anak kita, agar mereka kelak menjadi anak-anak yang saleh,” imbau Herry. (mag-6/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/