DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Dorong peningkatan kemandirian santri dan kemampuan dalam bidang teknologi. Yayasan Pendidikan Islam Haji Masri Pesantren Darul Ilmi Murni (DIM) dan PT Panasonic Gobel Indonesia (PGI) melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU).
Penandatanganan tersebut, langsung dilakukan oleh Ketua Yayasan Pendidikan Islam Haji Masri Pesantren Darul Ilmi Murni, H. Dedi Masri bersama Pemilik Grup Panasonic Gobel Indonesia, Abdullah Gobel di Aula Sekolah Darul Ilmi Murni di Jalan Karya Jaya/Jalan Besar Namorambe, Kecamatan Namorambe, Kabupaten Deli Serdang, Selasa (6/12) siang.
MoU itu, disertai dengan acara Milad Darul Ilmi Murni ke-16 tahun dihadiri oleh Wakil Bupati Deli Serdang, HM Ali Yusuf Siregar dan jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang.
Ketua Yayasan Pendidikan Islam Haji Masri Pesantren Darul Ilmi Murni, H. Dedi Masri menjelaskan penandatanganan MoU, sebagai wujud kontribusi Panasonic Gobel Indonesia dalam peningkatan kualitas pendidikan di Sumut, terutama di Deli Serdang.
“MoU ini, bekerjasama dengan Panasonic ini. Untuk meningkatkan kemandirian santri dalam pelatihan AC (Air Conditioner). Jadi, supaya tamatan-tamatan pesantren dapat keilmuannya dari sisi pelatihan AC,” ucap Dedi kepada wartawan.
Dedi mengatakan kerjasama yang terjalin menciptakan santri yang handal dan mampu bersaing dengan perkembangan teknologi saat ini. Sehingga sudah dibentuk kemandirian sejak dini di pesantren.
“Mampu kemandirian dan keahlian mereka, mencari lapangan pekerjaan. Selain belaajr agama santri juga dibekali dari kemandirian tersebut,” kata Dedi.
Dedi mengungkapkan kontribusi Panasonic Gobel Indonesia (PGI) tidak saja sampai di Pondok Pesantren Darul Ilmi Murni. Namun, akan menyasar seluruh pesantren di Sumut ini.
“Insya Allah seluruh Sumut, pondok pesantren dan rumah Tahfiz ada sekitar 520. Akan dimulai dari Pondok Pesantren Darul Ilmi Murni,” ucap Dedi.
Kerjasama ini merupakan upaya berkontribusi dilakukan Panasonic melalui produk-produk berinovasi tinggi serta meningkatkan hubungan baik dengan konsumen dan masyarakat di seluruh Indonesia.
Kegiatan, juga diselenggarakan Seminar Pengetahuan Produk Air Conditioning, sekaligus mendonasikan produk AC. Dengan itu, Panasonic terus menunjukkan kepedulian terhadap dunai pendidikan di tanah air ini.
Pemilik Grup Perusahaan Panasonic GOBEL, Abdullah Gobel menjelaskan asal muasal nama Gobel ini. Sebutan Gobel sudah tidak asing bagi warga di Indonesia. Karena, produk Panasonic menjadi kebutuhan masyarakat tanah air ini.
“Gobel ini sebenarnya nama marga di Gorontalo, tapi sekarang ini merupakan singkatan dari gabungan organisasi bina ekonomi lemah. Jadi kami membuat perusahaan yang membina semua supplier dan juga tentunya karyawan,” jelas Abdullah.
Abdullah juga mengucapkan selamat ulang tahun ke 16 untuk Darul Ilmi Murni dan mudah-mudahan tetap menjadi tempat pendidikan yang bermanfaat untuk semua.
“Memperkenalkan Panasonic Gobel kepada semua bahwa kami bekerja bersama-sama. Inti tujuannya adalah membangun Indonesia ini. Oleh sebab itu, melalui pesantren di pesantren. Saya juga menjadi pimpinan (Panasonic). Kami memang membuat kerjasama untuk latihan latihan di bidang AC,” kata Abdullah.
Head of Communication PT Panasonic Gobel Indonesia, Viya Arsawireja menjelaskan sebagai bentuk dukungan pada kemajuan pendidikan di Indonesia, Panasonic terus berupaya memberikan kontribusi pada peningkatan pendidikan untuk masyarakat Indonesia demi menuju kehidupan yang lebih baik, sesuai dengan implementasi dari tagline Panasonic yaitu ‘A Better Life, A Better World’.
“Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan pendidikan, kemampuan penelitian, dan kompetensi baik untuk pengajar, siswa, serta para santri, sehingga dapat menghasilkan sumber daya manusia yang terampil dan berkompeten pada bidangnya,” ujarnya.
Dia berharap, kerjasama ini dapat bermanfaat bagi pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana para tenaga pendidik dan murid-murid di YPIHM DIM, untuk berjuang menjadi generasi muda Islam yang bertaqwa, serta unggul dalam pengetahuan dan keterampilan.
Sementara itu, Alvino, Branch Manager of Panasonic Medan menambahkan, meskipun semua berada dalam masa pandemi, namun tidak menyurutkan Panasonic GOBEL untuk terus berkontribusi. Karena bagi Panasonic GOBEL generasi muda Indonesia merupakan hal yang berharga, apalagi mereka adalah harapan untuk menjadikan negara lebih sejahtera di masa mendatang.
“Kami harap, Panasonic GOBEL bisa terus bersinergi dalam melakukan Kerjasama dengan seluruh instansi pendidikan di Indonesia, yang sejalan dengan tujuan Panasonic GOBEL, yaitu tidak hanya berfokus pada pembuatan produk tapi juga memberikan dukungan nyata berupa kontribusi terhadap kemajuan, perkembangan dan kesejahteraan masyarakat melalui setiap kegiatan bisnisnya,” tutup Alvino.
Sementara itu, Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan melalui Wakil Bupati Deli Serdang, HM Ali Yusuf Siregar menuturkan, momen ini sangat penting untuk meningkatkan rasa peduli dan dedikasi serta menjaga mutu dan kualitas pelaksanaan pendidikan.
“Memasuki usianya yang ke 16 tahun, tentunya yayasan ini telah banyak melahirkan generasi-generasi penerus bangsa yang kuat, cerdas serta memiliki akhlak yang mulia. Oleh karenanya, sudah sepantasnya di hari ulang tahun yang ke 16 ini kita peringati dengan rasa bakti dan tulus sebagai ungkapan rasa syukur bagi kita atas berdirinya Yayasan Pendidikan Islam Haji Darul Ilmi Murni,” tandasnya.
Wabup juga mengucapkan selamat milad Nurul Ilmi Murni yang ke-16 dan berharap semakin berkembang serta mampu menghasilkan sumber daya manusia yang beriman dan bertakwa, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi.
“Juga mempunyai jiwa kepemimpinan yang nantinya bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungannya,” pungkasnya.(gus)