25.7 C
Medan
Saturday, June 1, 2024

Terbit Rencana Ajak Forkopimda Sukseskan Pemilu 2019

no picture

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Bupati Langkat Terbit Rencana PA menghadiri Rapat Kordinasi Daerah (Rakorda) bersama unsur Forkopimda Kabupaten Langkat, diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Langkat, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, Selasa (9/4).

Rakorda tersebut dalam rangka pemilihan presiden dan wakil persiden serta pemilihan anggota DPD, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Langkat.

Bupati Langkat, pada sambutannya, mengingatkan, baik masyarakat dan apratur pemerintah, agar menjadikan momen demokrasi ini, sebagai pertaruhan tanggung jawab jabatan dan kewenangan, sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku, dalam menyukseskan Pemilu pada 17 april 2019 mendatang.

“Kita semua punya tanggung jawab besar atas suksesnya dan tertibnya pelaksanaan Pemilu. Karena kesuksean tersebut, tidak hanya diukur dengan situasi aman , namun juga diukur dari angka minimal Golput di daerah tersebut,” pungkasnya.

Bupati Langkat juga berpesan, kepada semuanya terkhusus Camat, Danramil dan Kapolsek se-Langkat, agar terus mengingatkan warga dengan pentingnya memberikan hak suara, pada kesempatan-kesempatan pertemuan dan acara, serta jangan terlibat politik praktis dengan menjadi tim sukses calon tertentu, dan kuasilah peraturan agar tidak terjerat hukum. “Pesan terakhir, deteksi dini dan lapor cepat terhadap kondisi rawan di TPS – TPS tertentu, agar dapat diantisipasi dan ditangani sejak dini,” terangnya.

Ketua KPU Langkat Sopiyan, pada laporannya, menyampaikan, KPU Langkat sudah menjalankan tahapan, program dan jadwal pelaksanaan Pemilu 2019, yang berujung pada harapan agar terwujud Pemilu yang bermartabat dan berkualitas.

“Untuk itu marilah kita saling bahu membahu dalam melaksanakan tugas yang berat ini, kepada Forkopimda beserta jajaran yang sampai ketingkat Desa-Desa, kami mengharapkan bantuan dan partisipasinya, karena tanpa bantan dari semua pihak , maka Pemilu ini sangat sulit untuk berjalan aman, lancar dan tertib,” sebutnya. Turut hadir Sekdakab Langkat dr H Indra Salahudin MKes MM, Dandim 0203/Langkat, Kajari Langkat, perwakilan Kapolres Langkat dan Binjai, Komisioner KPU Langkat beserta jajaran, para kepala OPD Pemkab Langkat, para Camat dan Danramil serta Kapolsek se Langkat, insan press dan hadirin lainnya. (bam/han)

no picture

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Bupati Langkat Terbit Rencana PA menghadiri Rapat Kordinasi Daerah (Rakorda) bersama unsur Forkopimda Kabupaten Langkat, diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Langkat, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, Selasa (9/4).

Rakorda tersebut dalam rangka pemilihan presiden dan wakil persiden serta pemilihan anggota DPD, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Langkat.

Bupati Langkat, pada sambutannya, mengingatkan, baik masyarakat dan apratur pemerintah, agar menjadikan momen demokrasi ini, sebagai pertaruhan tanggung jawab jabatan dan kewenangan, sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku, dalam menyukseskan Pemilu pada 17 april 2019 mendatang.

“Kita semua punya tanggung jawab besar atas suksesnya dan tertibnya pelaksanaan Pemilu. Karena kesuksean tersebut, tidak hanya diukur dengan situasi aman , namun juga diukur dari angka minimal Golput di daerah tersebut,” pungkasnya.

Bupati Langkat juga berpesan, kepada semuanya terkhusus Camat, Danramil dan Kapolsek se-Langkat, agar terus mengingatkan warga dengan pentingnya memberikan hak suara, pada kesempatan-kesempatan pertemuan dan acara, serta jangan terlibat politik praktis dengan menjadi tim sukses calon tertentu, dan kuasilah peraturan agar tidak terjerat hukum. “Pesan terakhir, deteksi dini dan lapor cepat terhadap kondisi rawan di TPS – TPS tertentu, agar dapat diantisipasi dan ditangani sejak dini,” terangnya.

Ketua KPU Langkat Sopiyan, pada laporannya, menyampaikan, KPU Langkat sudah menjalankan tahapan, program dan jadwal pelaksanaan Pemilu 2019, yang berujung pada harapan agar terwujud Pemilu yang bermartabat dan berkualitas.

“Untuk itu marilah kita saling bahu membahu dalam melaksanakan tugas yang berat ini, kepada Forkopimda beserta jajaran yang sampai ketingkat Desa-Desa, kami mengharapkan bantuan dan partisipasinya, karena tanpa bantan dari semua pihak , maka Pemilu ini sangat sulit untuk berjalan aman, lancar dan tertib,” sebutnya. Turut hadir Sekdakab Langkat dr H Indra Salahudin MKes MM, Dandim 0203/Langkat, Kajari Langkat, perwakilan Kapolres Langkat dan Binjai, Komisioner KPU Langkat beserta jajaran, para kepala OPD Pemkab Langkat, para Camat dan Danramil serta Kapolsek se Langkat, insan press dan hadirin lainnya. (bam/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/