30 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

IKA Faperika Restocking 50 Ribu Ekor Ikan Disebar di Kawasan Danau Toba

PARAPAT, SUMUTPOS.CO — Sebanyak seribu masker dan penaburan benih atau restocking 50 ribu ekor ikan disebar di kawasan Danau Toba, Minggu (7/2). Gerakan itu dilakukan Ikatan Alumni Fakultas Perikanan (IKA Faperika) Universitas Negeri Riau (UNRI) Wilayah Sumatera Utara, dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 komunitas tersebut.

BENIH IKAN: Ketua IKA Faperika UNRI Wilayah Sumut, Mulyadi Simatupang (tengah) menyebarkan benih ikan di bawah air terjun Situmurun, Parapat, Minggu (7/2).

Ketua IKA Faperika UNRI Wilayah Sumut, Mulyadi Simatupang, mengatakan melalui kegiatan HUT ke-12 ini, pihaknya ikut mendukung program Gubernur Sumut Edy Rahmayadi untuk menekan penularan Covid-19 serta menjaga ketahanan pangan.

“Semoga melalui kunjungan para anggota IKA Faperika UNRI ke beberapa destinasi wisata di kawasan Danau Toba dapat meningkatkan ekonomi para pelaku wisata pada saat pandemi Covid-19,” ujarnya.

Adapun penaburan ikan sebanyak 50 ribu benih tersebut terdiri dari 25 ribu ikan nila, 15 ribu ikan nilem, dan 10 ribu ikan tawes, di bawah air terjun Situmurun dengan menggunakan kapal dari Tomok. Pihaknya berharap gerakan ini dapat membantu para nelayan untuk meningkatkan ekonomi dan ketahanan pangan di sektor perikanan ke depan.

“Sedangkan pembagian masker diberikan pada pelaku wisata dan masyarakat di beberapa tujuan pariwisata Danau Toba, yakni Kecamatan Girsang Sipangan Bolon dan di Pelabuhan Wisata Tomok, Kecamatan Simanindo dan Kabupaten Samosir dengan tujuan agar para wisatawan lebih disiplin lagi menegakkan protokol kesehatan Covid-19,” kata Mulyadi yang juga Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sumut itu.

Diungkapkan Mulyadi, selama ini IKA Faperika UNRI wilayah Sumut kerap melakukan aksi sosial seperti menggelar sunatan massal, penaburan bibit ikan di sungai, waduk dan danau. Kemudian juga perbaikan lingkungan dengan cara penanaman pohon mangrove di pesisir pantai serta bantuan kepada anggota alumni dan masyarakat khususnya pada masa pandemi Covid-19.

Peringatan HUT ke-12 IKA Faperika UNRI Wilayah Sumut dirangkai dengan kegiatan webinar bertema IKA Faperika UNRI seluruh Indonesia siap mendukung program pemerintah dalam penanggulangan Covid-19. (prn/ram)

PARAPAT, SUMUTPOS.CO — Sebanyak seribu masker dan penaburan benih atau restocking 50 ribu ekor ikan disebar di kawasan Danau Toba, Minggu (7/2). Gerakan itu dilakukan Ikatan Alumni Fakultas Perikanan (IKA Faperika) Universitas Negeri Riau (UNRI) Wilayah Sumatera Utara, dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 komunitas tersebut.

BENIH IKAN: Ketua IKA Faperika UNRI Wilayah Sumut, Mulyadi Simatupang (tengah) menyebarkan benih ikan di bawah air terjun Situmurun, Parapat, Minggu (7/2).

Ketua IKA Faperika UNRI Wilayah Sumut, Mulyadi Simatupang, mengatakan melalui kegiatan HUT ke-12 ini, pihaknya ikut mendukung program Gubernur Sumut Edy Rahmayadi untuk menekan penularan Covid-19 serta menjaga ketahanan pangan.

“Semoga melalui kunjungan para anggota IKA Faperika UNRI ke beberapa destinasi wisata di kawasan Danau Toba dapat meningkatkan ekonomi para pelaku wisata pada saat pandemi Covid-19,” ujarnya.

Adapun penaburan ikan sebanyak 50 ribu benih tersebut terdiri dari 25 ribu ikan nila, 15 ribu ikan nilem, dan 10 ribu ikan tawes, di bawah air terjun Situmurun dengan menggunakan kapal dari Tomok. Pihaknya berharap gerakan ini dapat membantu para nelayan untuk meningkatkan ekonomi dan ketahanan pangan di sektor perikanan ke depan.

“Sedangkan pembagian masker diberikan pada pelaku wisata dan masyarakat di beberapa tujuan pariwisata Danau Toba, yakni Kecamatan Girsang Sipangan Bolon dan di Pelabuhan Wisata Tomok, Kecamatan Simanindo dan Kabupaten Samosir dengan tujuan agar para wisatawan lebih disiplin lagi menegakkan protokol kesehatan Covid-19,” kata Mulyadi yang juga Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sumut itu.

Diungkapkan Mulyadi, selama ini IKA Faperika UNRI wilayah Sumut kerap melakukan aksi sosial seperti menggelar sunatan massal, penaburan bibit ikan di sungai, waduk dan danau. Kemudian juga perbaikan lingkungan dengan cara penanaman pohon mangrove di pesisir pantai serta bantuan kepada anggota alumni dan masyarakat khususnya pada masa pandemi Covid-19.

Peringatan HUT ke-12 IKA Faperika UNRI Wilayah Sumut dirangkai dengan kegiatan webinar bertema IKA Faperika UNRI seluruh Indonesia siap mendukung program pemerintah dalam penanggulangan Covid-19. (prn/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/