25 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Seleksi MTQ Tingkat Kelurahan Dimulai

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Seleksi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) pada tingkat kelurahan sudah dimulai di Kecamatan Binjai Selatan.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Binjai, Ahmad Yusri, yang membuka Seleksi MTQ Tingkat Kelurahan tersebut, mengatakan, kegiatan ini diikuti 25 peserta dari kategori tartil, tilawah, dan tahfidz.

“Seleksi MTQ ini merupakan satu sarana dakwah dan syiar Islam di tengah-tangah masyarakat,” ungkap Yusri, Minggu (11/12).

“Mudah-mudahan pelaksanaan MTQ ke-54 ini bisa menjadi satu sarana penyejuk jiwa dan rohani kita semua,” imbuhnya.

Dia juga meminta kepada dewan hakim, agar bertindak adil dan tegas dalam melakukan penilaian terhadap peserta, sehingga nantinya diperoleh qari dan qariah yang berkompeten serta berkualitas untuk diikutkan pada tingkat yang lebih tinggi.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan bekerja keras sehingga kegiatan ini dapat terlaksana,” pungkas Yusri. (ted/saz)

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Seleksi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) pada tingkat kelurahan sudah dimulai di Kecamatan Binjai Selatan.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Binjai, Ahmad Yusri, yang membuka Seleksi MTQ Tingkat Kelurahan tersebut, mengatakan, kegiatan ini diikuti 25 peserta dari kategori tartil, tilawah, dan tahfidz.

“Seleksi MTQ ini merupakan satu sarana dakwah dan syiar Islam di tengah-tangah masyarakat,” ungkap Yusri, Minggu (11/12).

“Mudah-mudahan pelaksanaan MTQ ke-54 ini bisa menjadi satu sarana penyejuk jiwa dan rohani kita semua,” imbuhnya.

Dia juga meminta kepada dewan hakim, agar bertindak adil dan tegas dalam melakukan penilaian terhadap peserta, sehingga nantinya diperoleh qari dan qariah yang berkompeten serta berkualitas untuk diikutkan pada tingkat yang lebih tinggi.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan bekerja keras sehingga kegiatan ini dapat terlaksana,” pungkas Yusri. (ted/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/