ASAHAN-Satu unit rumah permanen di Dusun I, Desa Subur, Kecamatan Airjoman, Kabupaten Asahan, ludes terbakar, Minggu (13/5), sekitar pukul 13.30 Wib. Tiga orang penghuninya kritis akibat mengalami luka bakar yang cukup serius. Kini, ketiga korban menjalani perawatan di rumah sakit,
Informasi dihimpun METRO (Group Sumut Pos), ketiga korban yang mengalami luka bakar itu, Sidik (60) pemilik rumah serta anak dan menantunya Suparmi (30) dan Suheri (32).
Menurut keterangan warga yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan, selain berjualan kedai sampah, Sidik juga menjual bensin eceran. Saat korban sedang menuang bensin dari jerigen untuk dimasukan ke dalam botol, anaknya bernama Suparmi menghidupkan lilin untuk membakar plastik sebagai pembungkus peyek. Secepat itu juga api lilin itu menymbar minyak yang tidak jauh dari Sidik dan membakar tubuhnya.
Melihat itu, Suparmi menjerit meminta tolong. Suami Suparmi, Suheri langsung masuk ke dalam rumah menarik tubuh Suparmi dalam kondisi terbakar. Api pun turut menyambar Suheri.
“Warga berdatangan dan memberi pertolongan kepada Sidik yang terjebak api di dalam rumah,” kata saksi, Paino. (smg)