32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Danramil Minta Pelajaran Hindari Pergaulan Bebas dan Narkotika

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Danramil 13 Tebingtinggi Kodim 0204 Deliserdang (DS) Kapten Infantri Budiono ketika menjadi inspektur upacara bendera di SMA Negeri 1 Jalan KL Yos Sudarso Kota Tebingtinggi, Senin (17/10). Dalam pidatonya, dia meminta kepada seluruh siswa dan siswi untuk menjauhi pergaulan bebas dan menghindari narkotika.

“Kami harap pelajar bisa memahami bahaya dari pergaulan bebas, narkotika, tawuran, balap liar akan merusak jati diri generasi pemuda dan pemudi saat ini, apalagi dikalangan pelajar, kami berharap cintailah orang tua kalian agar terhindar dari berbagai jenis kenakalan dan kejahatan diusia remaja,” kata Kapten Inf Budiono.

Dijelaskan Kapten Inf Budiono, bahwa upacara bendera menjadi salah kegiatan yang melatih kedisiplinan tinggi dan bukan hanya untuk pelajar, termasuk juga kepada guru.
Budiono juga menjelaskan, Pancasila merupakan falsapah negara Indonesia seperti tercantum dalam UUD 1945, maka wajiblah bagi seluruh masyarakat indonesia untuk mempelajari, menghayati, mendalami dan mengamalkan nilai nilai Pancasila dalam segala aspek kehidupan.

“Jika kita membaca sila pertama dari Pancasila, Ketuhanan Yang Maha Esa, maka kepercayaan dan keimanan kepada Tuhan disertai disiplin terutama disiplin waktu,” jelasnya.

Sedangkan kepada seluruh pelajar, diharapkan mampu mengembalikan pamor Pancasila ditengah tengah masyarakat dan kuncinya terletak dalam pengamalan Pancasila. Dengan mengamankan Pancasila dalam seluruh aspek kehidupan, maka rakyat dan bangsa Indonesia akan menjadi negara yang besar di abad ini.

“Kepada pelajar, jadilah pelajar yang berprestasi meraih cita cita untuk mewujudkan generasi muda yang berkualitas, cerdas dan taat aturan hukum yang berlaku,” pinta Kapten Budiono. (ian/azw)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Danramil 13 Tebingtinggi Kodim 0204 Deliserdang (DS) Kapten Infantri Budiono ketika menjadi inspektur upacara bendera di SMA Negeri 1 Jalan KL Yos Sudarso Kota Tebingtinggi, Senin (17/10). Dalam pidatonya, dia meminta kepada seluruh siswa dan siswi untuk menjauhi pergaulan bebas dan menghindari narkotika.

“Kami harap pelajar bisa memahami bahaya dari pergaulan bebas, narkotika, tawuran, balap liar akan merusak jati diri generasi pemuda dan pemudi saat ini, apalagi dikalangan pelajar, kami berharap cintailah orang tua kalian agar terhindar dari berbagai jenis kenakalan dan kejahatan diusia remaja,” kata Kapten Inf Budiono.

Dijelaskan Kapten Inf Budiono, bahwa upacara bendera menjadi salah kegiatan yang melatih kedisiplinan tinggi dan bukan hanya untuk pelajar, termasuk juga kepada guru.
Budiono juga menjelaskan, Pancasila merupakan falsapah negara Indonesia seperti tercantum dalam UUD 1945, maka wajiblah bagi seluruh masyarakat indonesia untuk mempelajari, menghayati, mendalami dan mengamalkan nilai nilai Pancasila dalam segala aspek kehidupan.

“Jika kita membaca sila pertama dari Pancasila, Ketuhanan Yang Maha Esa, maka kepercayaan dan keimanan kepada Tuhan disertai disiplin terutama disiplin waktu,” jelasnya.

Sedangkan kepada seluruh pelajar, diharapkan mampu mengembalikan pamor Pancasila ditengah tengah masyarakat dan kuncinya terletak dalam pengamalan Pancasila. Dengan mengamankan Pancasila dalam seluruh aspek kehidupan, maka rakyat dan bangsa Indonesia akan menjadi negara yang besar di abad ini.

“Kepada pelajar, jadilah pelajar yang berprestasi meraih cita cita untuk mewujudkan generasi muda yang berkualitas, cerdas dan taat aturan hukum yang berlaku,” pinta Kapten Budiono. (ian/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/