25 C
Medan
Saturday, September 28, 2024

Penilaian Penghargaan Pembangunan Daerah Tebingtinggi Masuk 3 Besar

SOPIAN/SUMUT POS
BERSAMA: Kepala Bapedda Kota Tebingtinggi Erwin Suheri Damanik didampingi Muhammad Dimiyathi diabadikan bersama Tim Penilai Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Sumatera Utara.

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kota Tebingtinggi masuk tiga besar dalam penilaian Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Sumatera Utara. Hal itu terungkap saat Wali Kota Tebingtinggi yang diwakili Asisten Ekbang Muhamad Dimiyathi dan Kepala Bappeda Erwin Suheri Damanik di Aula Bappeda, Jalan Delima Kota Tebingtinggi, Jumat (22/2).

Selain melakukan penilaian, tim penilai juga diharapkan memberikan masukan apa yang masih dinilai kurang di Kota Tebingtinggi.

“Tim penilai bisa berdialog langsung dengan OPD dan para tokoh adat dan lembaga swadaya masyarakat serta tokoh masyarakat di Tebingtinggi, silahkan saja tim bertanya langsung dan ini dilakukan secara transparan, tidak ada yang ditutupi,”ujar Dimiyathi kepada rombongan tim penilai.

Sementara Ketua tim penilai, Josi Sukatno menyampaikan bahwa kedatangan mereka bukan hanya menerima laporan saja, melainkan lebih banyak menilai secara langsung terutama pada bagian pelayanan publik. Dalam paparan yang disampaikan Kepala Bappeda Erwin Suheri, tim penilai mengaku yakin bahwa program-program pembangunan di Tebingtinggi telah disusun secara rapi, dan sesuai dengan peraturan dan dilahirkan dari program di tingkat Kelurahan.

“Terpenting bagi kami adalah aktualitasnya di lapangan, apakah yang sudah tertera dalam dokumen perencanaan sudah dilaksanakan, sejauh mana tingkat kepuasan masyarakatnya, makanya pertemuan ini lebih banyak berdialog,”bilang Josi.

Dalam pertemuan tersebut, pembahasan lebih banyak pada bidang pelayanan pendidikan, kesehatan dan penanggulangan pengangguran dan upaya yang dilakukan Pemko Tebingtinggi.

“Umumnya mendapat penjelasan cukup baik baik yang disampaikan oleh yang mewakili masyarakat juga dari pimpinan OPD yang rata-rata memberikan penilaian 80 persen,”bilang Paidi.

Sebelumnya, Kepala Bappeda Erwin Suheri Damanik melakukan pemaparan tentang perencanaan pembangunan Kota Tebingtinggi yang dituangkan dalam RPJMD dan disikronkan dengan rencana pembangunan provinsi dan pusat.

Tim Penilai yang datang terdiri dari Paidi Hidayat, Sri Langkat Mulayani dan Agustina Hafni Fitri, dihadiri para pimpinan OPD, Camat, Lurah serta para tokoh masyarakat. (ian/han)

SOPIAN/SUMUT POS
BERSAMA: Kepala Bapedda Kota Tebingtinggi Erwin Suheri Damanik didampingi Muhammad Dimiyathi diabadikan bersama Tim Penilai Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Sumatera Utara.

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kota Tebingtinggi masuk tiga besar dalam penilaian Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Sumatera Utara. Hal itu terungkap saat Wali Kota Tebingtinggi yang diwakili Asisten Ekbang Muhamad Dimiyathi dan Kepala Bappeda Erwin Suheri Damanik di Aula Bappeda, Jalan Delima Kota Tebingtinggi, Jumat (22/2).

Selain melakukan penilaian, tim penilai juga diharapkan memberikan masukan apa yang masih dinilai kurang di Kota Tebingtinggi.

“Tim penilai bisa berdialog langsung dengan OPD dan para tokoh adat dan lembaga swadaya masyarakat serta tokoh masyarakat di Tebingtinggi, silahkan saja tim bertanya langsung dan ini dilakukan secara transparan, tidak ada yang ditutupi,”ujar Dimiyathi kepada rombongan tim penilai.

Sementara Ketua tim penilai, Josi Sukatno menyampaikan bahwa kedatangan mereka bukan hanya menerima laporan saja, melainkan lebih banyak menilai secara langsung terutama pada bagian pelayanan publik. Dalam paparan yang disampaikan Kepala Bappeda Erwin Suheri, tim penilai mengaku yakin bahwa program-program pembangunan di Tebingtinggi telah disusun secara rapi, dan sesuai dengan peraturan dan dilahirkan dari program di tingkat Kelurahan.

“Terpenting bagi kami adalah aktualitasnya di lapangan, apakah yang sudah tertera dalam dokumen perencanaan sudah dilaksanakan, sejauh mana tingkat kepuasan masyarakatnya, makanya pertemuan ini lebih banyak berdialog,”bilang Josi.

Dalam pertemuan tersebut, pembahasan lebih banyak pada bidang pelayanan pendidikan, kesehatan dan penanggulangan pengangguran dan upaya yang dilakukan Pemko Tebingtinggi.

“Umumnya mendapat penjelasan cukup baik baik yang disampaikan oleh yang mewakili masyarakat juga dari pimpinan OPD yang rata-rata memberikan penilaian 80 persen,”bilang Paidi.

Sebelumnya, Kepala Bappeda Erwin Suheri Damanik melakukan pemaparan tentang perencanaan pembangunan Kota Tebingtinggi yang dituangkan dalam RPJMD dan disikronkan dengan rencana pembangunan provinsi dan pusat.

Tim Penilai yang datang terdiri dari Paidi Hidayat, Sri Langkat Mulayani dan Agustina Hafni Fitri, dihadiri para pimpinan OPD, Camat, Lurah serta para tokoh masyarakat. (ian/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/