27 C
Medan
Monday, July 8, 2024

Pemko Gunungsitoli Ajak UKM Berinovasi dan Kreatif

GUNUNGSITOLI, SUMUTPOS.CO – Pemerintah Kota Gunungsitoli melalui Dinas Perindustrian Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Gunungsitoli menyelenggarakan Pelatihan dan Pembinaan Pembuatan Kemasan dan Desain Produk Usaha Industri Kecil dan Menengah Tahun Anggaran 2022.

Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Gunungsitoli Deslawati Zega SH MSi, bertempat di de’Pakar Resto Jalan WR Supratman Kelurahan Pasar Gunungsitoli, Selasa (20/9).

Dalam arahannya, Deslawati menyampaikan terima kasih kepada instruktur pelatihan yang berkenan untuk berbagi ilmu dan pengetahuan. Ia berharap melalui pelatihan ini wawasan dan pengetahuan para pelaku usaha dapat bertambah, lebih berinovasi dan berkreatif dalam meningkatkan nilai produknya masing-masing.

“Beberapa produk kreatifitas yang dihasilkan agar di tampung di galeri Dekranasda Kota Gunungsitoli,” ujar Deslawati Zega.

Ketua Dekranasda Kota Gunungsitoli Ny Tini Lakhomizaro Zebua dalam sambutannya mengapresiasi terlaksananya kegiatan itu. Ia menyampaikan pihaknya akan terus mendukung kemandirian ekonomi masyarakat.

“Dekranasda Kota Gunungsitoli sebagai lembaga yang mendukung kemandirian ekonomi kreatif masyarakat, sangat menyambut baik pelatihan ini,” ujar Ny Tini Lakhomizaro Zebua.

Ditambahkannya, produk usaha dengan kemasan yang menarik dan sudah memenuhi standar, bisa dipajang di beberapa toko sekitar Kota Gunungsitoli seperti Alfamidi atau Indomaret. Ia berharap para peserta bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan dan dapat memanfaatkan pelatihan ini dengan sebaik-baiknya.

“Saya sebagai Ketua Dekranasda mengucapkan terimakasih kepada Dinas Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil Menengah Kota Gunungsitoli bersama beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) lainnya yang turut bekerja sama, bersinergitas, dan berkolaborasi dalam menyukseskan dan mendukung peningkatan kapasitas produk dari pelaku UKM yang ada di Kota Gunungsitoli,” ucapnya.

“Harapan saya melalui pelatihan ini dapat memberikan dampak yang besar dalam mendukung perekonomian masyarakat menyambut era persaingan pasar lokal maupun global,” sambungnya.

Dalam laporan panitia yang dibacakan oleh Kepala Bidang Perindustrian pada Dinas Perindustrian Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Gunungsitoli, Farida Nikmawati Zebua menyampaikan bahwa pelatihan ini sebagai upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan pengetahuan bagi pelaku usaha industri kecil dan menengah khususnya dalam pembuatan desain dan kemasan produk sebagai media promosi dan penarik minat konsumen untuk meningkatkan daya beli masyarakat.

Pelatihan tersebut dihadiri oleh para pelaku usaha kecil dan menengah se-Kota Gunungsitoli.

Dilaksanakan selama dua hari berturut-turut dengan Instruktur pelatih senior usaha mikro kecil menengah (UMKM) se-Sumatera Utara Koad Chamdi, owner UMKM Mitra Deli Food yang beralamat di Jalan Anugrah VII nomor 11 Kompleks Cemara Abadi Deliserdang. (adl/azw)

GUNUNGSITOLI, SUMUTPOS.CO – Pemerintah Kota Gunungsitoli melalui Dinas Perindustrian Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Gunungsitoli menyelenggarakan Pelatihan dan Pembinaan Pembuatan Kemasan dan Desain Produk Usaha Industri Kecil dan Menengah Tahun Anggaran 2022.

Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Gunungsitoli Deslawati Zega SH MSi, bertempat di de’Pakar Resto Jalan WR Supratman Kelurahan Pasar Gunungsitoli, Selasa (20/9).

Dalam arahannya, Deslawati menyampaikan terima kasih kepada instruktur pelatihan yang berkenan untuk berbagi ilmu dan pengetahuan. Ia berharap melalui pelatihan ini wawasan dan pengetahuan para pelaku usaha dapat bertambah, lebih berinovasi dan berkreatif dalam meningkatkan nilai produknya masing-masing.

“Beberapa produk kreatifitas yang dihasilkan agar di tampung di galeri Dekranasda Kota Gunungsitoli,” ujar Deslawati Zega.

Ketua Dekranasda Kota Gunungsitoli Ny Tini Lakhomizaro Zebua dalam sambutannya mengapresiasi terlaksananya kegiatan itu. Ia menyampaikan pihaknya akan terus mendukung kemandirian ekonomi masyarakat.

“Dekranasda Kota Gunungsitoli sebagai lembaga yang mendukung kemandirian ekonomi kreatif masyarakat, sangat menyambut baik pelatihan ini,” ujar Ny Tini Lakhomizaro Zebua.

Ditambahkannya, produk usaha dengan kemasan yang menarik dan sudah memenuhi standar, bisa dipajang di beberapa toko sekitar Kota Gunungsitoli seperti Alfamidi atau Indomaret. Ia berharap para peserta bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan dan dapat memanfaatkan pelatihan ini dengan sebaik-baiknya.

“Saya sebagai Ketua Dekranasda mengucapkan terimakasih kepada Dinas Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil Menengah Kota Gunungsitoli bersama beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) lainnya yang turut bekerja sama, bersinergitas, dan berkolaborasi dalam menyukseskan dan mendukung peningkatan kapasitas produk dari pelaku UKM yang ada di Kota Gunungsitoli,” ucapnya.

“Harapan saya melalui pelatihan ini dapat memberikan dampak yang besar dalam mendukung perekonomian masyarakat menyambut era persaingan pasar lokal maupun global,” sambungnya.

Dalam laporan panitia yang dibacakan oleh Kepala Bidang Perindustrian pada Dinas Perindustrian Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Gunungsitoli, Farida Nikmawati Zebua menyampaikan bahwa pelatihan ini sebagai upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan pengetahuan bagi pelaku usaha industri kecil dan menengah khususnya dalam pembuatan desain dan kemasan produk sebagai media promosi dan penarik minat konsumen untuk meningkatkan daya beli masyarakat.

Pelatihan tersebut dihadiri oleh para pelaku usaha kecil dan menengah se-Kota Gunungsitoli.

Dilaksanakan selama dua hari berturut-turut dengan Instruktur pelatih senior usaha mikro kecil menengah (UMKM) se-Sumatera Utara Koad Chamdi, owner UMKM Mitra Deli Food yang beralamat di Jalan Anugrah VII nomor 11 Kompleks Cemara Abadi Deliserdang. (adl/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/