29 C
Medan
Sunday, July 7, 2024

Robot Kritis Dikampak OTK di Jalan Soekarno-Hatta Binjai

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Seorang pria yang akrab disapa Robot ditemukan masyarakat dalam kondisi bersimbah darah di Jalan Soekarno-Hatta Km 18,5, Binjai Timur, Rabu (24/5/2023) pukul 01.00 WIB.

Di lokasi, korban bersimbah darah di depan Masjid Taqwa, ditemukan kampak yang diduga dijadikan sebagai alat membacok kepala korban.

Informasi dirangkum, korban awalnya dengan terduga pelaku sudah melakukan aksi kejar-kejaran. Terduga pelaku berlari mengejar korban yang diduga sembari membawa kapak.

Antara terduga pelaku dan korban disebut-sebut sempat adu mulut. Pelaku yang diduga emosi hingga mengejar korban, dan akhirnya mengayunkan kapaknya ke arah kepala korban.

Singkat cerita, korban akhirnya tumbang dengan posisi telungkup beserta luka bacok menggunakan kapak.

“Masih dalam penyelidikan,” kata Kasi Humas Polres Binjai, Iptu Riswansyah ketika konfirmasi, Rabu (24/5/2023).

Menurut dia, korban dalam kondisi kritis. “Sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Djoelham. Unit Reskrim Polsek Binjai Timur yang dibantu Satreskrim Polres Binjai sudah turun ke lokasi kejadian. Untuk motif masih dalam penyelidikan,” pungkasnya.

Peristiwa berdarah ini menghebohkan masyarakat sekitar. Bahkan, pengendara yang melintas menghentikan laju kendaraannya untuk melihat gumpalan darah yang terus mengalir dari kepala korban. (ted/han)

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Seorang pria yang akrab disapa Robot ditemukan masyarakat dalam kondisi bersimbah darah di Jalan Soekarno-Hatta Km 18,5, Binjai Timur, Rabu (24/5/2023) pukul 01.00 WIB.

Di lokasi, korban bersimbah darah di depan Masjid Taqwa, ditemukan kampak yang diduga dijadikan sebagai alat membacok kepala korban.

Informasi dirangkum, korban awalnya dengan terduga pelaku sudah melakukan aksi kejar-kejaran. Terduga pelaku berlari mengejar korban yang diduga sembari membawa kapak.

Antara terduga pelaku dan korban disebut-sebut sempat adu mulut. Pelaku yang diduga emosi hingga mengejar korban, dan akhirnya mengayunkan kapaknya ke arah kepala korban.

Singkat cerita, korban akhirnya tumbang dengan posisi telungkup beserta luka bacok menggunakan kapak.

“Masih dalam penyelidikan,” kata Kasi Humas Polres Binjai, Iptu Riswansyah ketika konfirmasi, Rabu (24/5/2023).

Menurut dia, korban dalam kondisi kritis. “Sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Djoelham. Unit Reskrim Polsek Binjai Timur yang dibantu Satreskrim Polres Binjai sudah turun ke lokasi kejadian. Untuk motif masih dalam penyelidikan,” pungkasnya.

Peristiwa berdarah ini menghebohkan masyarakat sekitar. Bahkan, pengendara yang melintas menghentikan laju kendaraannya untuk melihat gumpalan darah yang terus mengalir dari kepala korban. (ted/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/