25.1 C
Medan
Tuesday, June 18, 2024

Kesal Jalan Rusak, Warga Ramai-ramai Tanam Pohon Pisang

HAMPARAN PERAK- Puluhan warga Dusun I Desa Pauh, Kecamatan Hamparan Perak, Senin (26/3) siang, menanami Jalan Perintis Kemerdekaan, Hamparan Perak, dengan pohon pisang.

Aksi tersebut dilakukan warga, karena kesal terhadap Pemkab Deliserdang yang tak kunjung memperbaiki infrastruktur jalan tersebut yang sudah rusak parah sejak beberapa tahun terakhir.

Supardi (60), salah seorang warga, mengatakan, aksi tanam pohon pisang ini dilakukan sebagai bentuk kekecewaan terhadap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang yang tak kunjung memperbaiki jalan rusak di wilayahnya itu.

Menurut dia, kerusakan jalan kabupaten yang menghubungkan Kabupaten Deliserdang dengan Kota Medan ini, sudah cukup lama rusak parah. Hal ini dikarenakan tipe jalan yang dibangun tidak sesuai dengan kendaraan yang melitas di atas badan jalan.
“Pemkab itu jangan hanya pandai memajang spanduk agar warga membayar pajak tepat waktu, tapi juga mesti memperhatikan kondisi parbaikkan jalan ini,” kesalnya.

Kepala Desa (Kades) Pauh, Kecamatan Hamparan Perak, Kholil Munawar, mengaku, pihaknya sudah mengupayakan kepada Pemkab Deliserdang agar jalan penghubung ini segera diperbaiki. “Kita sudah ajukan permohonan ke pemkab, tapi  belum  ada jawaban,” tandasnya.(mag-17)

HAMPARAN PERAK- Puluhan warga Dusun I Desa Pauh, Kecamatan Hamparan Perak, Senin (26/3) siang, menanami Jalan Perintis Kemerdekaan, Hamparan Perak, dengan pohon pisang.

Aksi tersebut dilakukan warga, karena kesal terhadap Pemkab Deliserdang yang tak kunjung memperbaiki infrastruktur jalan tersebut yang sudah rusak parah sejak beberapa tahun terakhir.

Supardi (60), salah seorang warga, mengatakan, aksi tanam pohon pisang ini dilakukan sebagai bentuk kekecewaan terhadap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang yang tak kunjung memperbaiki jalan rusak di wilayahnya itu.

Menurut dia, kerusakan jalan kabupaten yang menghubungkan Kabupaten Deliserdang dengan Kota Medan ini, sudah cukup lama rusak parah. Hal ini dikarenakan tipe jalan yang dibangun tidak sesuai dengan kendaraan yang melitas di atas badan jalan.
“Pemkab itu jangan hanya pandai memajang spanduk agar warga membayar pajak tepat waktu, tapi juga mesti memperhatikan kondisi parbaikkan jalan ini,” kesalnya.

Kepala Desa (Kades) Pauh, Kecamatan Hamparan Perak, Kholil Munawar, mengaku, pihaknya sudah mengupayakan kepada Pemkab Deliserdang agar jalan penghubung ini segera diperbaiki. “Kita sudah ajukan permohonan ke pemkab, tapi  belum  ada jawaban,” tandasnya.(mag-17)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/