30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Kendaraan di Jalan Sudirman Kian Padat

BINJAI- Perubahan arus lalu lintas satu arah dari Jalan Imam Bonjol menuju Jalan Sudirman yang tengah dirintis Dinas Perhubungan (Dishub) Binjai belum terlaksana sejauh ini, Kamis (28/3). Akibatnya, ruas Jalan Sudirman pun kian padat disesaki oleh antrean kendaraan yang parkir di depan pertokoan. Bahkan, kepadatan yang terjadi di depan salah satu swalayan di tepi Jalan Sudirman pun, tak kunjung bisa diurai.

Guna memuluskan perubahan arus satu arah ini, perbaikan badan jalan Imam Bonjol menjadi alasan. Sebab, jalan tersebut dinilai masih belum memadai untuk menampung volume kendaraan bertambah.

Menurut Kadis Pekerjaan Umum (PU) Binjai Iriadi Irawadi, ketika dikonfirmasi mengatakan, tahun ini juga ruas Jalan Imam Bonjol diperbaiki. Namun bukan berarti ruas jalan tersebut tidak mampu dilalui atau tidak layak dilalui.
“Jika hanya untuk jalan satu arah, saya rasa ruas jalan itu sudah bisa dipergunakan, karena jalan masih bagus dan memang akan ada dilakukan perbaikan. Tapi itu tidak mempengaruhi, tinggal pe laksanaan perubahan arus lalu lintasnya saja yang belum terealisasi,” urainya.

Dia juga berpendapat, dalam hal ini dia tidak ingin terjadi miskomunikasi dengan pihak atau instansi lain yang berkaitan dengan rencana perubahan arus lalu lintas itu. “Soal jalan saya kira tidak ada masalah digunakan untuk perubahan arus, dan mengenai realisasi perbaikan jalannya tahun ini, tapi kita masih menunggu adanya dana,” ucapnya tanpa merinci besaran anggaran perbaikan jalan tersebut.
Sebelumnya, Kadis Perhubungan Binjai T Fadlan, ketika ditemui di gedung DPRD Binjai mengatakan, jalan satu arah yang direncanakan Pemko Binjai di Jalan Sudirman, dijadwalkan beroprasi tahun ini, setelah dilakukan perbaikan ruas jalan Imam Bonjol yang bakal difungsikan untuk jalan satu arah dimaksud.

“Ya, tahun ini juga kita berlakukan satu arah, tapi setelah perbaikan ruas jalan Imam Bonjol selesai,” jelasnya.
Sesuai rencana, kata Fadlan, ruas jalan yang bakal digunakan yaitu Jalan T Imam Bonjol, Jalan Hasanuddin dan Jalan Sudirman. “Perubahan arus lalu lintas ini diharapkan dapat mengurai kemacetan yang terjadi di jalan protokol tersebut,” ucapnya.

Mengenai lajur kiri Jalan Sudirman, Fadlan menyampaikan, pihaknya bakal menjadikan lajur tersebut menjadi areal parker, sehingga areal parkir nantinya tidak lagi mengganggu aktivitas pengguna jalan. (ndi)

BINJAI- Perubahan arus lalu lintas satu arah dari Jalan Imam Bonjol menuju Jalan Sudirman yang tengah dirintis Dinas Perhubungan (Dishub) Binjai belum terlaksana sejauh ini, Kamis (28/3). Akibatnya, ruas Jalan Sudirman pun kian padat disesaki oleh antrean kendaraan yang parkir di depan pertokoan. Bahkan, kepadatan yang terjadi di depan salah satu swalayan di tepi Jalan Sudirman pun, tak kunjung bisa diurai.

Guna memuluskan perubahan arus satu arah ini, perbaikan badan jalan Imam Bonjol menjadi alasan. Sebab, jalan tersebut dinilai masih belum memadai untuk menampung volume kendaraan bertambah.

Menurut Kadis Pekerjaan Umum (PU) Binjai Iriadi Irawadi, ketika dikonfirmasi mengatakan, tahun ini juga ruas Jalan Imam Bonjol diperbaiki. Namun bukan berarti ruas jalan tersebut tidak mampu dilalui atau tidak layak dilalui.
“Jika hanya untuk jalan satu arah, saya rasa ruas jalan itu sudah bisa dipergunakan, karena jalan masih bagus dan memang akan ada dilakukan perbaikan. Tapi itu tidak mempengaruhi, tinggal pe laksanaan perubahan arus lalu lintasnya saja yang belum terealisasi,” urainya.

Dia juga berpendapat, dalam hal ini dia tidak ingin terjadi miskomunikasi dengan pihak atau instansi lain yang berkaitan dengan rencana perubahan arus lalu lintas itu. “Soal jalan saya kira tidak ada masalah digunakan untuk perubahan arus, dan mengenai realisasi perbaikan jalannya tahun ini, tapi kita masih menunggu adanya dana,” ucapnya tanpa merinci besaran anggaran perbaikan jalan tersebut.
Sebelumnya, Kadis Perhubungan Binjai T Fadlan, ketika ditemui di gedung DPRD Binjai mengatakan, jalan satu arah yang direncanakan Pemko Binjai di Jalan Sudirman, dijadwalkan beroprasi tahun ini, setelah dilakukan perbaikan ruas jalan Imam Bonjol yang bakal difungsikan untuk jalan satu arah dimaksud.

“Ya, tahun ini juga kita berlakukan satu arah, tapi setelah perbaikan ruas jalan Imam Bonjol selesai,” jelasnya.
Sesuai rencana, kata Fadlan, ruas jalan yang bakal digunakan yaitu Jalan T Imam Bonjol, Jalan Hasanuddin dan Jalan Sudirman. “Perubahan arus lalu lintas ini diharapkan dapat mengurai kemacetan yang terjadi di jalan protokol tersebut,” ucapnya.

Mengenai lajur kiri Jalan Sudirman, Fadlan menyampaikan, pihaknya bakal menjadikan lajur tersebut menjadi areal parker, sehingga areal parkir nantinya tidak lagi mengganggu aktivitas pengguna jalan. (ndi)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/