26 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Kualanamu Tenderkan 20 Kios

MEDAN- Lebih dari 50 perusahaan mengikuti tender tahap I penyewaan kios di Bandara Internasional Kualanamu. Baik perusahaan nasional maupun perusahaan lokal.

Manager Komersial Angkasa Pura II, Bambang Pratiporoso menyatakan hingga Senin (18/2) lebih dari 50 perusahaan mengikuti tender ini. “Jumat kemarin (15/2) ada 30an perusahaan yang ikut. Nah, pagi ini (senin) ada sebanyak 20 perusahaan,” ungkapnya.

Untuk tahap I ini, 20 hingga 23 kios yang ditenderkan. Dengan ukuran yang beragam mulai dari yang luasnya minimal 46 meter persegi hingga 312 meter persegi. “Memang masih sedikit yang kita tenderkan. Tapi nantikan ada tahap ke II dan ke III. Jadi, akan terus bertambah kios yang akan kita buka,” lanjutnya.

Walaupun saat ini tengah dilakukan tender tahap I, untuk tender tahap II ini belum dapat dipastikan waktu pelaksanaannya. Karena, wewenangnya harus melalui pusat.

“Kalau kita berharapnya, setelah tender I, langsung masuk tender ke II. Jadi, tidak terlalu menunggu lama,” tambahnya.

Pelaksanaan ini dilaksanakan pihak ke tiga yaitu konsultan mulai tanggal 15 hingga 22 Februari mendatang. Dimana, tanggal 25 Februari akan dilakukan pengarahan. “Setelah pengarahan baru kita tentukan kapan waktu yang tepat untuk pengumuman,” ujarnya.

Adapun beberapa syarat bagi setiap peserta tender yaitu berbadan hukum, mengajukan surat pernyataan untuk menjadi mitra usaha PT Angkasa Pura II, membayar uang administrasi sebesar Rp 500 ribu, memiliki SIUP, memiliki akta bagi perusahaan yang berbentuk PT dan memenuhi persyaratan lainnya. (ram)

MEDAN- Lebih dari 50 perusahaan mengikuti tender tahap I penyewaan kios di Bandara Internasional Kualanamu. Baik perusahaan nasional maupun perusahaan lokal.

Manager Komersial Angkasa Pura II, Bambang Pratiporoso menyatakan hingga Senin (18/2) lebih dari 50 perusahaan mengikuti tender ini. “Jumat kemarin (15/2) ada 30an perusahaan yang ikut. Nah, pagi ini (senin) ada sebanyak 20 perusahaan,” ungkapnya.

Untuk tahap I ini, 20 hingga 23 kios yang ditenderkan. Dengan ukuran yang beragam mulai dari yang luasnya minimal 46 meter persegi hingga 312 meter persegi. “Memang masih sedikit yang kita tenderkan. Tapi nantikan ada tahap ke II dan ke III. Jadi, akan terus bertambah kios yang akan kita buka,” lanjutnya.

Walaupun saat ini tengah dilakukan tender tahap I, untuk tender tahap II ini belum dapat dipastikan waktu pelaksanaannya. Karena, wewenangnya harus melalui pusat.

“Kalau kita berharapnya, setelah tender I, langsung masuk tender ke II. Jadi, tidak terlalu menunggu lama,” tambahnya.

Pelaksanaan ini dilaksanakan pihak ke tiga yaitu konsultan mulai tanggal 15 hingga 22 Februari mendatang. Dimana, tanggal 25 Februari akan dilakukan pengarahan. “Setelah pengarahan baru kita tentukan kapan waktu yang tepat untuk pengumuman,” ujarnya.

Adapun beberapa syarat bagi setiap peserta tender yaitu berbadan hukum, mengajukan surat pernyataan untuk menjadi mitra usaha PT Angkasa Pura II, membayar uang administrasi sebesar Rp 500 ribu, memiliki SIUP, memiliki akta bagi perusahaan yang berbentuk PT dan memenuhi persyaratan lainnya. (ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/