30 C
Medan
Monday, June 24, 2024

Ganggu Konsentrasi Atlet

Risty Tagor

Risty Tagor meminta para atlet SEA Games tetap ‘happy’ dan optimis. Kalau bisa, semua kabar buruk persiapan SEA Games dicuekin aja.

“Soalnya pikiran sangat berpengaruh pada pertandingan nanti. Jangan putus asa dengan berita-berita, tetap fokus saja pada pertandingan,” kata Risty.

Pemain film Wanita Berkalung Sorban ini bermimpi Indonesia bisa menjadi juara umum. Dengan dukungan penuh masyarakat, Risty yakin Indonesia bisa keluar sebagai pemenang.
“Asal tetap optimis dan tidak takut. Apalagi kita tuan rumah pastinya dukungan juga akan banyak,” terangnya.

Cabang olah raga mana yang berpeluang meraup banyak medali nih? Ibu satu anak ini menjagokan renang.

“Kita kan negera maritim, dikelilingi laut, harusnya renang yang jadi juara,” ujarnya.
Risty pun meminta tanggung jawab dan jaminan kontraktor agar venue pertandingan bisa aman dan nyaman digunakan. Dia beri deadline paling lambat tengah Oktober ini.

“Kalau kontraknya sebulan sebelum acara sudah selesai harusnya sekarang sudah selesai. Harus profesional dong. Kita kan jadi tuan rumah jangan sampai memalukan bangsa,” tandasnya.( bcg/jpnn)

Risty Tagor

Risty Tagor meminta para atlet SEA Games tetap ‘happy’ dan optimis. Kalau bisa, semua kabar buruk persiapan SEA Games dicuekin aja.

“Soalnya pikiran sangat berpengaruh pada pertandingan nanti. Jangan putus asa dengan berita-berita, tetap fokus saja pada pertandingan,” kata Risty.

Pemain film Wanita Berkalung Sorban ini bermimpi Indonesia bisa menjadi juara umum. Dengan dukungan penuh masyarakat, Risty yakin Indonesia bisa keluar sebagai pemenang.
“Asal tetap optimis dan tidak takut. Apalagi kita tuan rumah pastinya dukungan juga akan banyak,” terangnya.

Cabang olah raga mana yang berpeluang meraup banyak medali nih? Ibu satu anak ini menjagokan renang.

“Kita kan negera maritim, dikelilingi laut, harusnya renang yang jadi juara,” ujarnya.
Risty pun meminta tanggung jawab dan jaminan kontraktor agar venue pertandingan bisa aman dan nyaman digunakan. Dia beri deadline paling lambat tengah Oktober ini.

“Kalau kontraknya sebulan sebelum acara sudah selesai harusnya sekarang sudah selesai. Harus profesional dong. Kita kan jadi tuan rumah jangan sampai memalukan bangsa,” tandasnya.( bcg/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/